Format Davis Cup Finals Untuk Musim 2021 Kembali Alami Perombakan

Penulis: Dian Megane
Senin 18 Jan 2021, 22:30 WIB
Davis Cup Finals 2020 terpaksa dibatalkan akibat pandemi COVID-19

Spanyol ketika menjuarai Davis Cup Finals 2019

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Usai mengalami perombakan besar-besaran pada musim 2019, format Davis Cup Finals akan kembali dirombak pada musim 2021.

Ajang tenis beregu putra tersebut terpaksa dibatalkan pada musim 2020 akibat pandemi COVID-19, tetapi kini telah dijadwalkan akan digelar pada 25 November – 5 Desember 2021.

Ajang yang terakhir kali dimenangkan Spanyol pada musim 2019 akan digelar selama 11 hari, bukannya tujuh hari dan akan digelar di tiga kota.

Perubahan tersebut diajukan Kosmos Tennis, firma investasi berbasis di Spanyol yang menyuntikkan dana sebesar 3 milyar dolar AS selama 25 musim dan hal tersebut dikonfirmasi oleh pihak ITF.

Ajang tenis yang telah berusia 121 tahun mengalami perombakan besar pada musim 2019 dengan mengubahnya dari turnamen panjang selama satu musim menjadi turnamen selama satu pekan. Kini, edisi musim 2021 akan diperpanjang menjadi 11 hari.

ITF juga mengkonfirmasi bahwa ada dua kota lain di Eropa yang akan menjadi tuan rumah ajang beregu tersebut selain Madrid yang menjadi tuan rumah pertama ketika ajang tersebut dirombak untuk kali pertama pada musim 2019.

Perubahan lain di antaranya adalah memangkas jumlah tim yang berlaga, yakni dari 18 tim menjadi 16 tim.

“Kami ingin membuatnya lebih baik bagi para petenis, penggemar, dan tim,” aku Kris Dent, direktur eksekutif senior ITF.

“Para penggemar menyukai ide ketika tim terbaik dunia bersatu dalam satu turnamen, tetapi tujuh hari, terutama setelah ATP Finals, hal itu tidak memungkinkan dengan semua perubahan, jadi kami berpikir akan membuat kompetisinya bahkan lebih luar biasa.”

Sementara direktur turnamen, Albert Costa mengungkapkan, “Kami yakin kami menggelar turnamen yang luar biasa pada musim 2019, tetapi tentunya ada beberapa hal yang harus ditingkatkan, seperti penjadwalan dan kehadiran para penonton.”

“Dengan format baru dan proyek baru yang kami miliki saat ini, saya yakin kami akan menyelesaikan semua masalah tersebut. 11 hari lebih baik bagi para petenis, karena anda tidak bisa melakoni lima pertandingan dalam tujuh hari.”

Proses penawaran selama 10 pekan akan dibuka bagi kota-kota di Eropa yang berkenan bergabung dengan Madrid untuk menjadi tuan rumah Davis Cup Finals. Keputusan final diharapkan akan diambil pada Maret mendatang berdasarkan proposal yang diterima dari pihak penawar.

Artikel Tag: Tenis, Davis Cup Finals

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/format-davis-cup-finals-untuk-musim-2021-kembali-alami-perombakan
1273  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini