Jadi Pebalap Termuda, Quartararo Tak Takut Bersaing di MotoGP 2019

Penulis: Viggo Tristan
Selasa 29 Jan 2019, 18:58 WIB
Jadi Pebalap Termuda, Quartararo Tak Takut Bersaing di MotoGP 2019

Fabio Quartararo percaya diri dapat berbicara banyak musim depan.

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP : Menjadi pebalap termuda untuk gelaran MotoGP 2019 nampaknya enggan membebani Fabio Quartararo untuk memasang target tinggi. Ia mengaku siap tampil dengan maksimal dan bersaing dengan pebalap-pebalap lain yang lebih tua.

Seperti yang diketahui, Quartararo merupakan pebalap yang paling muda untuk gelaran MotoGP musim depan. Pebalap yang akan membela tim Petronas Yamaha SRT tersebut hanya berusia 19 tahun dan sudah mendapatkan kesempatan membalap di kelas utama. Meskipun tidak terlalu diperhitungkan, Quartararo tetap percaya diri akan kemampuannya dan siap memberi kejutan besar ketika musim sudah bergulir nantinya. Ia juga menegaskan bahwa usianya yang masih belia bukan menjadi tolak ukur prestasi yang akan ia capai di lintasan balap.

“Saya merasa baik. Tentu saja saya merupakan pembalap termuda (di MotoGP 2019), namun saya tak pernah memikirkan hal itu. Kami hanya perlu memikirkan hasil (dari kinerja) motor dan membuatnya menjadi lebih baik lagi," tutur Quartararo ketika diwawancara. Kendati demikian, Quartararo enggan terlalu jemawa dan besar kepala. Ia sadar bahwa dirinya juga masih banyak kekurangan dan perlu melakukan beberapa adaptasi.

Yang jelas, di musim pertamanya membalap di kelas utama MotoGP, Quartararo sudah memasang target yang cukup tinggi dengan kemampuan yang ia punya. Pebalap berkebangsaan Prancis tersebut bahkan menginginkan untuk bisa menjadi pebalap pendatang dengan gelar 'Rookie of the Year' pada akhir musim nanti.

Artikel Tag: MotoGP 2019, Yamaha SRT, Fabio Quartararo

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/jadi-pebalap-termuda-quartararo-tak-takut-bersaing-di-motogp-2019
1712  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini