Fred Vasseur Sayangkan Safety Car Yang Rugikan Leclerc di GP Las Vegas

Fred Vasseur sayangkan keluarnya safety car di GP Las Vegas. (Gambar: Autosport)
Berita F1 : Prinsipal Scuderia Ferrari yaitu Fred Vasseur menyayangkan keluarnya safety car di saat tidak tepat pada pagelaran F1 GP Las Vegas kemarin. Hal tersebut membuat Charles Leclerc jadi kalah saing dari Max Verstappen.
Dalam perlombaan yang berlangsung di Negeri Paman Sam itu, Charles Leclerc sejatinya sudah menunjukkan kecepatan yang cukup baik. Ia bersaing sengit dengan Max Verstappen untuk memperebutkan kemenangan perdana di Las Vegas. Sayangnya ketika Leclerc sudah mendapat momentum, safety car keluar sehingga mengacaukan ritmenya. Ia pun jadi kalah saing dari Verstappen dan mau tidak mau harus puas finish kedua saja. Kegagalan meraih kemenangan itu lantas membuat Vasseur kesal karena Ferrari lagi-lagi harus menelan ludah.
"Dari sisi kami, ada aspek-aspek positif yang bisa didapatkan. Balapan itu tidak mudah dengan sering turunnya safety car, duel seru, dan juga manuver salip-menyalip yang luar biasa. Performa kedua pembalap kami cukup baik, mengingat Sainz harus balapan setelah melewati akhir pekan yang kurang mengenakkan pada sesi latihan pertama yang membuatnya mendapatkan penalti dan juga kecelakaan itu," ucap Fred Vasseur saat diwawancara oleh media setempat.
"Kami sudah melakukan semuanya secara benar dengan Leclerc yang berusaha mencari kemenangan karena kami menjaga ban pada awal balapan dan kemudian menyalip Verstappen. Akan tetapi, safety car turun pada momen yang sangat buruk bagi Leclerc," tukasnya sekali lagi.
Artikel Tag: Fred Vasseur, Charles Leclerc
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/fred-vasseur-sayangkan-safety-car-yang-rugikan-leclerc-di-gp-las-vegas
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini