Roster Timnas Dota 2 Indonesia untuk IESF WEC 2022 Bali Resmi Diumumkan

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Jumat 25 Nov 2022, 18:30 WIB
Roster Timnas Dota 2 Indonesia untuk IESF WEC 2022 Bali Resmi Diumumkan

Roster Timnas Dota 2 Indonesia di IESF WEC 2022 Bali via GGWP.ID

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: Timnas esports Indonesia sudah menentukan para pemain untuk tampil sebagai perwakilan tanah air di ajang IESF World Esports Championship (WEC) 2022 Bali. Salah satu yang telah diumumkan adalah timnas Dota 2.

Komposisi roster timnas Indonesia untuk cabang game Dota 2 secara resmi diumumkan pada akun Instagram Garudaku ESI. Total enam pemain akan menjadi tumpuan merah-putih dalam bersaing di edisi ke-14 kejuaraan dunia esports tersebut.

Berikut di bawah ini daftar pemain yang akan mewakili Indonesia di game Dota 2 IESF WEC 2022:

1. Syaid "Wony"

2. Tri "Jhocam" Kuncoro

3. Randy "Dreamocel"

4. Rafli "Mikoto" Rahman

5. Matthew "Whitemon" Filemon

6. Brizio "Hyde"

"OFFICIAL ROSTER TIM DOTA 2 INDONESIA! Inilah nama-nama yang akan mewakili Merah Putih di Bali 14th World Esports Championship 2022!! Yuk beri semangat"," bunyi unggahan di akun Instagram Garudaku ESI dikutip dari GGWP.ID.

Keenam pemain yang terpilih pastinya telah melewati ketatnya proses pemilihan, untuk mendapat kepercayaan membawa nama Indonesia di IESF World Esports Championship 2022 Bali. Mereka bakal berjibaku melawan tim dari negara lain demi memperebutkan gelar tim terbaik dunia pada acara yang berlangsung Desember 2022 itu.

Melansir dari GGWP.ID, perjuangan timnas Dota 2 Indonesia di kejuaraan dunia esports itu bisa disaksikan secara langsung. Untuk membeli tiket IESF WEC 2022 Bali, kalian dapat melihat langkah-langkahnya seperti dalam penjelasan di bawah ini.

Namun selain itu, kalian juga dapat menyaksikan pertandingannya secara online. Kalian bisa langsung berkunjung ke kanal YouTube Garudaku ESI untuk melihat aksi Mikoto dan kawan-kawan di IESF World Esports Championship 2022 Bali.

Artikel Tag: Timnas Dota 2 Indonesia, IESF 14th World Championship 2022

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/roster-timnas-dota-2-indonesia-untuk-iesf-wec-2022-bali-resmi-diumumkan
1240  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini