Serie A 2020/2021: Prediksi Line-up AS Roma vs Juventus

Penulis: Rei Darius
Sabtu 26 Sep 2020, 23:15 WIB
Juventus dan AS Roma di lanjutan Serie A.

Serie A mempertemukan Juventus dan AS Roma di giornata kedua (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Juventus akan bertandang ke Stadio Olimpico untuk menghadapi AS Roma dalam laga giornata kedua Serie A musim 2020/2021, Senin (28/9) dini hari pukul 01.45 WIB.

Andrea Pirlo memulai era kepelatihannya di I Bianconeri dengan sangat positif usai menumbangkan Sampdoria dengan skor 3-0 pada pekan perdana Serie A, lewat gol-gol yang diciptakan oleh Dejan Kulusevski, Leonardo Bonucci, dan Cristiano Ronaldo.

Juventus takluk dengan skor 1-3 dari pertemuan terakhir kontra AS Roma di musim lalu. Namun itu saat Maurizio Sarri masih menjabat, dan permainan Si Nyonya Tua kini sudah jauh lebih mengalir di bawah asuhan Pirlo.

Kabar baik juga menghampiri Pirlo pada pekan ini, karena striker yang dinantikan olehnya akhirnya tiba juga. Dialah Alvaro Morata, setelah proses perekrutan Edin Dzeko berjalan dengan lamban, meskipun kesepakatan personal sudah tercapai.

Dzeko bahkan sudah menolak untuk bermain bagi Giallorossi pada pekan pembuka Serie A kontra Hellas Verona, yang berakhir dengan skor imbang tanpa gol, karena berharap untuk segera menjadi pemain Juve dalam hitungan jam.

Namun pada akhirnya, sang striker asal Bosnia akan bertahan di skuat Roma pada musim ini, dan kini bersiap untuk kembali ke lapangan, menghadapi mantan calon timnya.

AS Roma memerlukan kemenangan di sini, setelah dinyatakan kalah WO dengan skor 0-3 akibat pelanggaran administrasi pada pertandingan kontra Verona di Stadio Marc'Antonio Bentegodi pekan lalu.

Pelatih Paulo Fonseca secara tidak sengaja memainkan Amadou Diawara yang belum didaftarkan ke tim senior, dan Lega Serie A pun memvonis kekalahan untuk tim ibu kota atas pelanggaran tersebut.

Selain memasukkan Dzeko, Fonseca mungkin akan memasukkan Davide Santon dan Marash Kumbulla untuk menggantikan Rick Karsdorp dan Bryan Cristante dalam starting line-up-nya.

Sementara itu, Andrea Pirlo diperkirakan akan menurunkan susunan pemain yang sama seperti pekan perdana, dengan Alvaro Morata dan Paulo Dybala, yang sudah kembali berlatih pekan ini, bersiap di bangku cadangan untuk menjadi senjata pemusnah di babak kedua.

Prakiraan Susunan Pemain

AS Roma (3-4-2-1): Mirante; Mancini, Kumbulla, Ibanez; Santon, Veretout, Pellegrini, Spinazzola; Pedro, Mkhitaryan; Dzeko.

Juventus (3-5-2): Szczesny; Danilo, Bonucci, Chiellini; Cuadrado, Rabiot, McKennie, Ramsey, Frabotta; Kulusevski, Ronaldo.

Artikel Tag: Juventus, AS Roma, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/serie-a-20202021-prediksi-line-up-as-roma-vs-juventus
5560  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini