Jelang vs Eintracht, Conte Khawatirkan Cedera Pemain Tottenham

Penulis: Vina Enza
Senin 03 Okt 2022, 18:32 WIB
Conte

Antonio Conte (foto:twitter)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Antonio Conte menyuarakan kekhawatirannya terkait masalah cedera yang dialami oleh beberapa pemain dari tim utama Tottenham yang terjadi di saat yang bersamaan. Tim London utara akan menghadapi wakil Bundesliga, Eintracht Frankfurt di pertandingan ketiga penyisihan grup Liga Champions Selasa besok.

Masalah cedera pemain menimpa Tottenham menjelang jadwal padat sebelum Piala Dunia yang harus dilakoni oleh tim besutan Antonio Conte. Dejan Kulusevski absen di saat mereka dikalahkan Arsenal Sabtu lalu karena cedera otot saat melakoni tugas internasional bersama Swedia.

Kapten Hugo Lloris juga juga diragukan kebugarannya menjelang pertandingan tersebut, selain itu Conte juga tanpa diperkuat Lucas Moura dan Ben Davies. Sementara Oliver Skipp dan Matt Doherty baru saja pulih dari cedera panjang masing-masing.

Spurs akan bertandang ke Eintracht Frankfurt pada Selasa (04/10) malam waktu setempat untuk melakoni pertandingan lanjutan UCL sebelum melakoni laga Premier League melawan Brighton, Everton, Manchester United, Newcastle dan Bournemouth sebelum akhir bulan ini.

Berbicara setelah kekalahan di Emirates Stadium, manajer asal Italia tersebut mengatakan seperti dikutip Standard Sport: “Kami harus berusaha untuk tidak ada pemain yang cedera lagi karena hari ini Kulusevski absen, Moura, saya khawatir, ia masih jauh dari pulih, juga penting untuk memulihkan kondisi Ben Davies.

“Kami mencoba untuk melakukan yang terbaik, kami akan terus melakukannya dan sekarang kami harus bergerak cepat karena Selasa kami akan menghadapi pertandingan penting. Kami harus mengambil hal-hal positif dari pertandingan ini dan memahami bahwa kami harus terus bekerja keras untuk meningkat.”

Artikel Tag: Conte, Tottenham, Eintracht Frankfurt

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jelang-vs-eintracht-conte-khawatirkan-cedera-pemain-tottenham
787  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini