Didier Deschamps Berharap Banyak kepada Adrien Rabiot di Piala Dunia 2022

Penulis: Rei Darius
Jumat 11 Nov 2022, 00:30 WIB
Adrien Rabiot

Adrien Rabiot dipanggil timnas Prancis untuk Piala Dunia 2022 (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Piala Dunia: Pelatih timnas Prancis, Didier Deschamps, menyanjung Adrien Rabiot yang bakal memikul tugas sebagai pengganti N'Golo Kante dan Paul Pogba sebagai gelandang senior di Piala Dunia 2022.

Les Blues telah mengumumkan skuat yang diboyongnya ke Qatar pada Kamis (10/11) dini hari WIB, dan tentu tidak ada nama N'Golo Kante atau Paul Pogba yang sebelumnya memang sudah dipastikan absen akibat cedera.

Prancis tak kehabisan pemain bintang dengan munculnya nama-nama bintang baru seperti Aurelien Tchouameni dan Eduardo Camavinga. Namun, mereka baru akan melakoni turnamen perdananya di Piala Dunia 2022 nanti.

Adrien Rabiot adalah sosok yang berpengalaman, dan Didier Deschamps menyanjungnya serta sangat berharap kepada gelandang Juventus itu dari segi pengalamannya.

"Dia sudah bermain di level tertinggi bersama kami," kata Deschamps tentang Rabiot, sebagaimana dilansir dari Football-Italia.

"Saya tidak akan membahas perannya atau masalahnya di Juventus, Adrien adalah seorang pemain hebat dan berpengalaman; saya sangat mengandalkannya," tambah eks gelandang Bianconeri itu.

Rabiot sempat mengalami masalah di Juve dengan hampir dijual ke Manchester United pada bursa transfer musim panas lalu. Transfer tersebut gagal karena masalah permintaan gaji dari ibu sekaligus agennya, Veronique.

Kembali ke Juve sebagai pemain yang hampir terbuang, Rabiot justru membuktikan kualitasnya di musim ini. Dari 14 penampilan di semua ajang, pemain berusia 27 tahun itu sukses mencetak lima gol.

Artikel Tag: Adrien Rabiot, Juventus, Timnas Prancis, Piala Dunia 2022, Didier Deschamps, Paul Pogba, N\'Golo Kante

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/didier-deschamps-berharap-banyak-kepada-adrien-rabiot-di-piala-dunia-2022
1066  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini