Cedera Origi Ternyata Jauh Lebih Serius Dari Yang Diperkirakan AC Milan

Penulis: Rheza Hendrian
Selasa 13 Sep 2022, 01:25 WIB
Periode sulit harus dilalui oleh Divock Origi di masa debutnya membela AC Milan, setelah penyerang asal Belgia itu baru saja didiagnosis mengalami cedera otot / via Getty Images

Periode sulit harus dilalui oleh Divock Origi di masa debutnya membela AC Milan, setelah penyerang asal Belgia itu baru saja didiagnosis mengalami cedera otot / via Getty Images

Ligaolahraga.com -

Berita Sepakbola: Masa kelam Divock Origi di debutnya bersama AC Milan terus berlanjut. Pemain asal Belgia ini untuk sementara waktu harus menepi beberapa saat, lantaran mengalami cedera otot akhir pekan lalu.

Sejak direkrut secara gratisan dari Liverpool musim panas lalu, Divock Origi belum sekali pun turun sebagai starter di setiap laga yang dimainkan oleh AC Milan pada musim 2022/23.

Selain karena ketatnya persaingan di lini depan Rossoneri, kondisi kebugaran Origi yang tak pernah 100 persen fit membuat ia belum bisa menunjukkan tajinya di klub barunya.

Kini menurut laporan terbaru dari Calciomercato, Origi disebut harus menahan diri lagi untuk bisa unjuk kemampuan bersama Rossoneri.

Calciomercato menulis jika Origi saat ini mengalami cedera otot paha dan harus menepi beberapa saat untuk menyembuhkan cederanya itu.

Origi bahkan diberitakan harus bertolak ke kampung halamannya yaitu Belgia, untuk mengatasi cederanya itu bersama dokter dari Timnas Belgia.

Sebelumnya manajemen Milan menduga kalau cedera yang dialami oleh Origi hanyalah cedera otot biasa.

Namun setelah diperiksa lebih lanjut, Origi ternyata juga mengalami masalah di bagian tendon pahanya.

Belum diketahui sampai kapan Origi harus absen saat ia bergelut dengan cederanya ini.

Akan tetapi Origi dipastikan tidak akan tampil pada tengah pekan ini, saat AC Milan berduel menghadapi Dinamo Zagreb di matchday kedua Liga Champions besok malam (14/9).

Artikel Tag: AC Milan, Divock Origi

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/cedera-origi-ternyata-jauh-lebih-serius-dari-yang-diperkirakan-ac-milan
1510  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini