Arema vs Mitra Kukar adu otot di lini tengah

Penulis: Ali
Kamis 07 Jan 2016, 15:43 WIB
Arema vs Mitra Kukar adu otot di lini tengah

Pelatih Arema Cronus I Made Pasek berdiskusi dengan pemain

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Pertemuan dua kesebelasan tangguh di lega pertama Piala Jenderal Sudirman Sabtu (9/1) pekan ini di Tenggarong, Kutai Kartanagara antara Arema Cronus dengan Mitra Kukar diperkirakan lebih banyak berkutat pada strategi penguasaan bola di lini tengah.

Skuad Arema Cronus telah menginjakkan kakinya di Tenggarong, guna melakoni leg pertama Semifinal Piala Jenderal Sudirman, Sabtu (9/1) nanti, di Stadion Aji Imbut. Pada laga tersebut, Singo Edan memiliki peluang untuk meraih kemenangan, meski berstatus sebagai tim tamu.

Salah satu syarat Arema Cronus demi meraih poin penuh di kandang Naga Mekes, adalah dengan mematikan kinerja lini tengah tim yang diasuh oleh Jafri Sastra tersebut. Lini tengah yang dihuni oleh Deffri Rizki, Rizky Pellu, dan Rodrigo Dos Santos, menjadi salah satu kunci sukses Mitra Kukar hingga melenggang ke Semifinal ini.

Ketiga pemain tersebut sukses memerankan peran berbeda, serta mampu menjadi pelayan ideal bagi barisan depan Mitra Kukar. Terbukti di mana striker Mitra Kukar, Patrick Dos Santos saat ini menjadi top skor sementara Piala Jenderal Sudirman dengan torehan 6 gol.

Atas dasar tersebut, maka Arema Cronus memang akan memberikan kewaspadaan lebih terhadap lini tengah Mitra Kukar yang menjadi motor permainan. Pola transisi yang cepat dan tepat diharapkan mampu meredam agresivitas lawan. Terlebih Mitra Kukar juga memiliki pergerakan cepat dari sektor belakang yang membantu serangan.

”Karena itu, kami ingin suplai bola tim (Mitra Kukar) dari linpadi tengah bisa dihentikan. Di sepak bola, ada momen, menyerang, transisi dan bertahan. Ini yang kami benahi, kalau transisi benar maka akan sulit ditembus,” ujar Asisten Pelatih Arema Cronus, I Made Pasek sebagaimana dikutip Ongisnade.

Arema Cronus sendiri dalam beberapa latihan terakhir sebelum berangkat ke Tenggarong, kerap kali mencoba beberapa skema permainan yang disiapkan untuk laga lawan Mitra Kukar ini. Skema 4-4-2 tetap menjadi andalan Arema Cronus, namun dalam situasi tertentu formasi tersbeut bisa berubah menjadi 4-3-3, ataupun 4-3-1-2.

Barisan lini tengah Arema Cronus yang diboyong untuk laga ini seperti  Ahmad Bustomi, Ferry Aman Saragih, Juan Revi, Dio Permana , Toni Mossi, dan Esteban Vizcarra, diwajibkan untuk lebih tenang dalam mengendalikan permainan. Barisan pemain depan juga diinstruksikan untuk sering menjemput bola.

”Kami ingin semua menyesuaikan dengan situasi yang ada di lapangan. Pressingketat memang harus, itu untuk menahan agresivitas pemain Mitra Kukar,” jelas Made Pasek, seperti dilansir Radar Malang.

Absen

Tiga pemain pilar Arema Cronus Indonesia Malang terpaksa absen memperkuat tim berjuluk “Singo Edan” itu di babak semifinal leg pertama Piala Jenderal Sudirman menghadapi Mitra Kukar FC yang digelar di Tenggarong, Kaltim, Sabtu (9/1).

Ketiga pemain pilar dan selalu diturunkan sebagai “line up” Arema tersebut adalah I Gede Made Sukadana, Hendro Siswanto dan Arif Suyono. Ketiga pemain tersebut tidak disertakan tur ke Tenggarong karena masih menjalani masa pemulihan setelah mengalami cedera engkel yang diderita sejak tur Yogyakarta (babak
delapan besar).

“Karena ketiga pemain ini absen, kami hanya memboyong 20 orang pemain yang benar-benar siap, baik mental maupun fisiknya untuk melakoni pertandingan babak semifinal leg pertama di Tenggarong,” kata Asisten Pelatih Arema I Made Pasek Wijaya di Malang, Rabu (6/1/2016) seperti dikutip Solopos.

Ke-20 pemain yang diproyeksikan untuk menghadapi tuan rumah Mitra Kukar tersebut, bertolak ke Tenggarong, Rabu (6/1) pagi melalui Bandara Juanda. Dan, susunan pemain yang diboyong ke Tenggarong tersebut juga tidak banyak berubah, hanya tiga pemain yang absen karena cedera saja yang ditinggal di Malang.

Sementara itu, pelatih Arema Joko Susilo mengatakan semua materi sudah disampaikan dan kondisi pemain saat ini sudah siap untuk bertanding.

“Kondisi pemain sudah siap untuk menghadapi Mitra Kukar FC dan harapan kami, kami kembali ke Malang dengan membawa poin sempurna sebagai bekal pertandingan leg kedua nanti,” ujar Joko.

Ke-20 pemain yang diboyong untuk menghadapi Mitra Kukar tersebut di antaranya adalah I Made Wardhana, Kurnia Meiga, Kiko Insa, Purwaka Yudhi, Benny Wahyudi, Johan Alfarizi, Ferry Aman Saragih, Ahmad Bustomi, Toni Mossi, Dendi Santoso, Esteban Vizcarra, Samsul Arifin, Hermawan, Hasyim Kipuw, Juan Revi, Junda Irawan, Dio Permana, Cristian Gonzales, Suroso, dan Sunarto.

Pertandingan leg kedua semifinal Piala Jenderal Sudirman yang mempertemukan Arema dan Mitra Kukar bakal digelar di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Minggu (17/1).

ongisnade.co.id/solopos.com

Artikel Tag: Piala Jenderal Sudirman 2016, Mitra Kukar, arema cronus

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/arema-vs-mitra-kukar-adu-otot-di-lini-tengah
1311  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini