Djarum Kudus Tundukkan Jatim United di Superliga Badminton 2019

Penulis: Yusuf Efendi
Selasa 19 Feb 2019, 08:00 WIB
Djarum Kudus Tundukkan Jatim United di Superliga Badminton 2019

Kevin Sanjaya Sukamuljo-Praveen Jordan/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton: Tim Djarum Kudus sukses meraup poin maksimal di laga perdana Superliga Badminton 2019 yang berlangsung di GOR Sabuga Bandung setelah berhasil mengalahkan tim Jatim United dengan skor telak 4-1.

Di partai pertama tunggal putra, Jatim United sukses memimpin 1-0 terlebih dahulu lewat wakilnya, peraih medali perunggu Olimpiade Athena 2004, Sony Dwi Kuncoro yang berhasil mengalahkan juniornya, Ihsan Maulana Mustofa dengan dua game langsung yang cukup mudah dengan skor 21-13 dan 21-9.

Namun, Berry Angriawan/Mohammad Ahsan yang turun di partai kedua, berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah mengalahkan wakil Jatim United, pasangan Calvin Kristanto/Yantoni Edi Saputra dengan rubber game 21-14, 19-21 dan 21-16.

Di partai ketiga tunggal kedua, Shesar Hiren Rhustavito berhasil membalikan keadaan menjadi 2-1 setelah mengalahkan wakil Jatim United, Muhammad Bayu Pangistu dengan dua game mudah 21-11 dan 21-13 hanya dalam tempo 29 menit.

Pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Praveen Jordan kemudian memastikan kemenangan Djarum Kudus dengan mengalahkan Syahrizal Dafandi Arafixqli/Syahrozi Dafandi Araflixqli lewat pertarungan ketat tiga game dengan skor 18-21, 21-18 dan 21-13.

“Baru pertama kali main di atmosfer seperti ini, bolanya cukup kencang dan lawan bermain baik dan berani. Selain kami masih meraba-raba kondisi lapangan, lawannya juga oke, walau masih junior,” ujar Kevin setelah pertandingan.

Sementara di partai terakhir yang sudah tidak menentukan, Ikhsan Leonardo Emanuel Rumbay berhasil menegaskan kemenangan Djarum Kudus menjadi 4-1 setelah mengalahkan Aldo Oktaviano Purnomo dengan straight game 21-12 dan 21-10.

Artikel Tag: Kevin Sanjaya Sukalmuljo, Praveen Jordan, Sony Dwi Kuncoro, Superliga Badminton 2019

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/djarum-kudus-tundukkan-jatim-united-di-superliga-badminton-2019
1877  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini