Erislandy Lara Sebut Golovkin Menang Mutlak Atas Canelo

Erislandy Lara
Berita Tinju: Petinju keturunan Kuba-Amerika, Erislandy Lara, mengatakan ia telah memperingatkan Gennady Golovkin sebelum bertarung dengan bintang tinju dari Golden Boy promotion yang sangat populer, Canelo Alvarez, bahwa akan sulit bagi Golovkin untuk bisa menang angka dalam duel yang digelar 16 September lalu.
Lara mengatakan bahwa Golovkin menang mutlak atas Canelo. Namun ketiga juri punya pandangan tersendiri. Mereka memberi hasil imbang pada laga itu dengan angka 118-110 untuk Canelo, 115-113 untuk Golovkin dan 114-114.
Lara pernah mengalami hal serupa yaitu gagal menang atas Canelo. Lara kalah split decision dari Canelo tahun 2014 dalam duel yang dianggap dimenangi Lara oleh penggemar tinju. Lara jauh unggul atas Canelo dan Canelo hanya mampu mendaratkan 31 pukulan ke kepala selama 12 ronde. Setelahnya, Lara menginginkan tarung ulang namun ia disuruh menunggu.
“aku berbincang dengan GGG (julukan Golovkin). Aku bilang padanya akan sangat sulit untuk bisa menang angka atas Canelo, tapi aku sungguh melihat bahwa Golovkin yang menang di laga itu.”
Golovkin mungkin akan mengalami nasib yang sama jika ia melakukan tarung ulang dengan Canelo. Golden Boy akan bersikukuh untuk menggelar tarung ulang itu di Las Vegas.
Dalam laga GGG vs Canelo pekan lalu, banyak penggemar tinju yang menonton merasa marah dan kecewa. Mereka merasa bahwa Golovkin ‘dirampok’ oleh juri. Para penggemar tinju melihat sendiri bagaimana Canelo kelelahan mulai ronde 4 dan seterusnya. Canelo hanya memberi perlawanan pada 1 menit pertama tiap ronde, sisanya ia menghindar dan bertahan.
“Kita melihat apa yang terjadi. Dia mengomentari gaya bertinju saya. Saya bertahan dan menghindar. Dia melakukan hal yang sama dalam duel mereka,” kata Lara tentang Canelo.
“Oscar De La Hoya mengontrol olahraga ini, dan itulah yang terjadi,” kata Lara soal Canelo yang mendapatkan keputusan dan kemenangan atas Golovkin, Austin Trout dan dirinya.
Lara sendiri akan mempertahankan gelar juara dunia kelas menengah junior WBA melawan Terrell Gausha bulan depan di Barclyas Centre New York. Lara menyatakan ingin menguasai kelas menengah junior setelah laga ini, meskipun ia juga tertarik naik ke kelas menengah jika ada tawaran menarik.
Artikel Tag: Erislandy Lara, Gennady Golovkin, Canelo Álvarez, Tinju
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tinju/erislandy-lara-sebut-golovkin-menang-mutlak-atas-canelo
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini