Rafael Nadal Berkomitmen Turun Di French Open, Dengan Syarat . . .

Penulis: Dian Megane
Selasa 02 Jun 2020, 20:57 WIB
Rafael Nadal Berkomitmen Turun Di French Open, Dengan Syarat . . .

Rafael Nadal

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis peringkat 2 dunia, Rafael Nadal mengkonfirmasi bahwa ia akan turun di French Open musim 2020 demi mempertahankan gelar satu kali lagi.

Nadal yang telah memenangkan French Open sebanyak 12 kali, harus menunggu sampai September untuk bermain di Roland Garros (venue French Open) akibat pandemi COVID-19. Secara resmi, French Open seharusnya digelar antara akhir Mei sampai awal Juni. Tetapi saat ini, French Open diundur sampai 27 September dengan rencana final tentang pelaksanaannya belum diselesaikan.

Kepada stasiun radio di Perancis, Nadal bersikeras bahwa ia akan bermain di Grand Slam tersebut selama aman melakukannya dan kondisinya sama bagi semua petenis. Masih belum jelas berapa banyak penonton yang akan hadir, sementara presiden federasi tenis Perancis, Bernard Giudivelli mengatakan bahwa ia ingin kehadiran penonton sebanyak mungkin. Tetapi, keputusan terakhir ada di tangan pemerintah.

“Untuk French Open, jika memungkinkan untuk memainkannya dalam kondisi yang optimal dan benar-benar aman, jika semua petenis bisa bermain, jika kita semua bersatu, ya, saya akan berada di sana. Tetapi saat ini, kita harus mengambil langkah pencegahan dan bertanggung jawab dengan keputusan yang tepat demi menjamin keamanan dan kesehatan semua orang yang terlibat dengan tenis,” jelas Nadal.

Nadal berpotensi menghadapi waktu yang kritikal menuju akhir musim ini jika US Open digelar pada September jelang French Open. Sebagai juara bertahan dari kedua Grand Slam, ia akan mendapatkan tugas untuk mempertahankan total 4.000 poin dalam waktu lima pekan, jauh dari skenario ideal bagi petenis mana pun.

Jika terpaksa harus memilih, Nadal tampaknya akan lebih memilih French Open setelah rekor luar biasa yang ia catatkan di Grand Slam tersebut. Di Roland Garros, ia hanya kalah sebanyak dua kali, yakni kalah dari Robin Soderling pada musim 2009 dan kalah dari Novak Djokovic pada musim 2015. Secara keseluruhan, Nadal mencatatkan 93-2 di French Open.

Artikel Tag: Tenis, French Open, Rafael Nadal

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/rafael-nadal-berkomitmen-turun-di-french-open-dengan-syarat
849  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini