Marquez Beberkan Kunci Suksesnya Tampil Impresif Musim Lalu

Penulis: Viggo Tristan
Selasa 04 Feb 2020, 22:15 WIB
Marquez Beberkan Kunci Suksesnya Tampil Impresif Musim Lalu

Marc Marquez ungkap kunci sukses tampil brilian musim 2019 lalu.

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP : Pebalap tim Repsol Honda yaitu Marc Marquez membeberkan kunci suksesnya tampil begitu perkasa dalam pagelaran MotoGP musim 2019 lalu. Marquez mengakui jika ia harus mengubah gaya balapnya agar meminimalisir resiko kecelakaan.

Pada awal mula Marquez terjun di MotoGP, ia memang terkenal sebagai salah satu pebalap yang sembrono. Pada satu musim, Marquez berulang kali terjatuh karena memacu motor terlalu tinggi di atas batas normal. Memasuki musim 2019, Marquez terlihat jauh berbeda dari musim-musim sebelumnya. Pebalap yang akrab dengan julukan Baby Alien ini hanya sekali terjatuh di GP Amerika Serikat. Sisanya, Marquez mampu meraih 12 kemenangan dan 6 podium secara gemilang.

Menanggapi hasil manis itu, Marquez mengungkapkan bahwa tidak mudah untuk bisa mengurangi resiko kecelakaan. Ia harus lebih fokus mengendarai motor balapnya sambil melakukan sedikit perubahan agar tidak membuat motor mudah terjatuh.

“Ini semua tentang menjadi fokus. Jika Anda sangat, sangat fokus di atas motor, Anda dapat mencegah banyak kecelakaan. Saya tidak mengalami banyak kecelakaan, itu benar. Tetapi, apakah ada yang menghitung penyelamatan yang saya lakukan?” tutur Marquez saat diwawancara oleh media setempat.

“Saya tidak mengalami banyak kecelakaan, namun saya melakukan penyelamatan lebih sering. Anda harus sangat terkonsentrasi. Di tikungan pertama saya melakukan tiga atau empat penyelamatan. Itulah cara mengendarai Honda, temukan batasnya dan jadilah yang tercepat,” tukas kakak kandung Alex Marquez tersebut.

Artikel Tag: motogp 2020, repsol honda, Marc Marquez

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/marquez-beberkan-kunci-suksesnya-tampil-impresif-musim-lalu
1407  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini