Johann Zarco Mesti Bersiap Ditendang oleh Ducati

Penulis: Abdi Ardiansyah
Minggu 04 Jun 2023, 21:50 WIB
Johann Zarco

Johann Zarco

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Johann Zarco kabarnya bakal dipaksa untuk memberikan tempatnya di Pramac Racing kepada Marco Bezzecchi yang sukses memenangi dua balapan di MotoGP 2023.

Susunan pebalap untuk kejuaraan MotoGP 2024 sudah mulai menjadi topik pembicaraan utama di paddock usai lima seri berlalu. Ducati paling disorot karena mereka menurunkan total delapan motor di grid.

Menurut media asal Italia, Gazzetta dello Sport, Yamaha tampaknya sangat tertarik dengan rider tim satelit Mooney VR46, Marco Bezzecchi. Pabrikan asal Jepang pun diyakini bakal menggodanya dengan motor pabrikan untuk musim 2024.

Sedangkan Jorge Martin dari Pramac Racing telah lama masuk dalam daftar mereka. Akan tetapi Martinator telah meredam spekulasi mengenai kemungkinan untuk pindah.

Lalu nama Bezzecchi muncul sebagai pesaing serius rekan setim Martin, Johann Zarco. Bezzecchi sejauh ini telah sukses mengklaim podium utama di MotoGP Argentina dan MotoGP Prancis. Ia hanya tertinggal satu poin saja di belakang Francesco Bagnaia yang tengah merajai klasemen.

Keinginan Bezz, sapaan akrab Bezzecchi, untuk mendapat motor pabrikan pada musim depan menarik perhatian Yamaha dan sekaligus menjadi ancaman bagi Ducati.

Yang menguntungkan bagi mereka adalah Valentino Rossi bisa saja memutuskan agar Mooney VR46 mendapat pasokan kuda besi dari pabrikan berlogo garpu tala untuk MotoGP 2025. Tapi Ducati terlihat sangat ingin mempertahankan Bezzecchi, atau kebalikannya.

Jika Martin maupun Bezzecchi tidak pindah ke Yamaha, pabrikan asal Borgo Panigale bakal membiarkan Johann Zarco angkat kaki dari Pramac Racing. Zarco sendiri berpeluang untuk ditawari kursi Ducati di ajang WorldSBK.

Artikel Tag: Marco Bezzecchi, pramac racing, Johann Zarco, Ducati, motogp 2023

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/johann-zarco-mesti-bersiap-ditendang-oleh-ducati
1339  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini