Pokémon Unite Ungkap Jadwal Rilis untuk Nintendo Switch, iOS, dan Android

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Jumat 16 Jul 2021, 17:30 WIB
Pokémon Unite Ungkap Jadwal Rilis untuk Nintendo Switch, iOS, dan Android

Pokémon Unite via Nintendo

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: The Pokémon Company pada hari Kamis (15/7) resmi mengonfirmasi jadwal rilis untuk game MOBA (Multiplayer Online Battle Arena) Pokémon Unite di Nintendo Switch, iOS, dan Android.

Mengutip Polygon, game free-to-play tersebut akan dirilis di Nintendo Switch pada 21 Juli 2021, sedangkan untuk iOS dan Android dijadwalkan mulai hadir sekitar bulan September 2021.

Pokémon Unite, yang diproduksi bersama Tencent Games, adalah game Pokêmon bergenre MOBA pertama, di mana pemain akan bermain dalam pertarungan tim lima lawan lima mirip seperti League of Legends atau Mobile Legends, tetapi dengan Pokémon yang menggemaskan.

Game Pokémon strategi 5v5 tersebut mendukung fitur cross-platform antara Nintendo Switch dan versi mobile, serta pemain juga dapat menyinkronkan progres mereka di seluruh platform.

Dalam sebuah trailer yang dirilis hari Kamis (15/7), selain memamerkan gameplay dari karakter populer seperti Pikachu dan Lucario, itu menunjukkan bahwa di Pokémon Unite pemain bisa mendandani trainer mereka.

Tidak hanya itu, selain dapat mendandani trainer mereka, pemain juga dapat membeli pakaian lucu dan unik untuk Pokémon mereka. Misalnya, kita akan bisa melihat Pikachu mengenakan hoodie oversized dengan topi baseball dalam satu klip.

The Pokémon Company pun memberikan sedikit bonus untuk pengguna awal. Jika pemain mengunduh game itu sebelum 31 Agustus 2021, mereka akan menerima lisensi untuk Thunderclap Pokémon, Zerarora dari Ultra Sun dan Ultra Moon, yang memungkinkan pemain menggunakan karakter tersebut dalam pertarungan.

Artikel Tag: Pokémon Unite, Nintendo Switch, iOS, Android, Tencent Games

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/pokemon-unite-ungkap-jadwal-rilis-untuk-nintendo-switch-ios-dan-android
1583  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini