Persis Esports Mewasapadai Dua Lawan di WCS Finals 2022

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Rabu 27 Apr 2022, 21:00 WIB
Persis Esports Mewasapadai Dua Lawan di WCS Finals 2022

Skuat Persis Esports via Persis Solo Official

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: Manajer Persis Esports yaitu Ariel Sakti, menyebutkan terdapat dua tim yang diwaspadai oleh mereka dalam ajang Wild Rift Championship SEA (WCS) Finals 2022 mendatang.

Diakui oleh Ariel dalam wawancara bersama TribunSolo.com, Persis Esports mewaspadai beberapa tim kontestan di WCS Finals 2022. Sebanyak dua di antaranya ialah Buriram Esports (Thailand) dan Flash Wolves (Taiwan).

"Besok di WCS Finals kemungkinan besar kita akan bertemu antara Buriram Esports, RRQ, Flash Wolves, Team Flash," tutur Ariel Sakti kepada TribunSolo.com.

"Tim-tim tersebut memang memiliki kekuatan yang patut untuk diwaspadai, namun kami optimis dapat memberikan hasil yang terbaik," lanjut dia.

Skuat League of Legends Persis Solo tersebut tidak memandang sebelah mata satu tim pun yang berkompetisi di babak playoff WCS Finals 2022. Apalagi fakta bahwa tim-tim calon lawan mereka, adalah juara di masing-masing kompetisi regional WCS 2022.

"Tidak ada lawan yang kita anggap remeh," jelas Ariel. "Karena lawan yang akan kita hadapi semuanya adalah juara dari masing-masing region dan akan saling berhadapan di WCS Finals."

Persis Esports juga sudah melakukan sejumlah persiapan menjelang tampil di WCS Finals 2022, dan salah satunya mendapat tambahan kekuatan dengan membawa kembali Tods ke dalam roster.

"Persiapan kami dari segi fisik, mental, dan in-game strategy sudah disiapkan dengan matang menjelang WCS Finals," ungkap Ariel Sakti.

"Dari manajemen juga men-support penuh kebutuhan pemain, dan saat ini seluruh tim sudah bertekad untuk menargetkan Top 4 WCS Finals supaya lolos menuju Icons." Pungkas dia.

Artikel Tag: Persis Esports, WCS Finals 2022, Team Flash, Buriram United Esports

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/persis-esports-mewasapadai-dua-lawan-di-wcs-finals-2022
1067  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini