Persija Esports Trial Pemain asal Singapura, Pengganti Famouz?

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Sabtu 30 Jul 2022, 21:30 WIB
Persija Esports Trial Pemain asal Singapura, Pengganti Famouz?

ZesBeeW Mantan Pemain Nigma Galaxy via Nigma Galaxy

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: Persija Esports terlihat sedang melakukan trial terhadap pemain yang memiliki roleplay sebagai duelist yaitu ZesBeeW, pemain asal Singapura dengan agent VALORANT andalannya adalah Raze mau pun Jett.

ZesBeeW sebelumnya pernah bermain untuk Nigma Galaxy Filipina dan Team SMG. Tetapi tim asal Filipina tersebut menjadi tidak aktif (inactive) lantaran terkendala franchise league yang bakal diadakan oleh Riot Games di VALORANT.

Melansir dari RevivaL TV, kehadiran Pemilik nama asli Muhammad Musharraf Bin Mohtar itu trial di Persija membuat masa depan famouz bersama tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut dipertanyakan oleh banyak orang.

Famouz termasuk bagian dari roster pertama Persija Esports, sudah bersama eeyore, asteriskl, flynch, dan roseaufy sejak tim bernama Boy With Love sebelum Persija mengakuisisi mereka pada Maret kemarin.

Melakukan trial kepada ZesBeew bisa jadi merupakan langkah antisipasi Persija Esports apabila famouz akan di-buy out oleh BOOM Esports, pasca mereka selesai mengikuti VALORANT Champions Tour (VCT) APAC Last Chance Qualifier (LCQ).

Sebagaimana diketahui, pemain berkebangsaan Indonesia tersebut kini dipinjamkan ke BOOM Esports sebagai stand-in untuk menambal kekurangan satu pemain akibat hengkangnya frostmind pada Juni 2022.

Tentu bukan mustahil bagi tim serigala hitam melakukan buy-out terhadap famouz apabila dirinya bermain sangat memuaskan di ajang VCT APAC LCQ mendatang.

BOOM Esports akan beraksi di Last Chance Qualifier pada Agustus 2022 dan berhadapan dengan Griffin E-Sports di babak upper quarterfinals. Sebanyak sembilan tim APAC dan satu Oseania akan bersaing di LCQ demi memperebutkan satu tiket terakhir menuju VALORANT Champions 2022.

Artikel Tag: ZesBeeW, Persija Esports, Famouz, BOOM Esports VALORANT

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/persija-esports-trial-pemain-asal-singapura-pengganti-famouz
1260  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini