Bertema Luar Angkasa, Rocket League Season 5 Meluncur 17 November 2021

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Senin 15 Nov 2021, 04:00 WIB
Bertema Luar Angkasa, Rocket League Season 5 Meluncur 17 November 2021

Rocket League Season 5 Bertema Luar Angkasa via Psyonix

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: Tanggal mulai Rocket League Season 5 sudah keluar. Musim kelima akan dimulai pada 17 November 2021 bertema luar angkasa, yang mencakup item baru, update (pembaruan), dan banyak lagi.

Para pemain di semua platofrm sudah bisa mengunduh update terbaru sejak Sabtu (13/11) kemarin, yang menghadirkan kompetisi baru dan memberi semua pemain akses ke Rocket Pass berikutnya, dengan mobil model Nexus baru sebagai hadiah utama.

Dengan berkompetisi dalam pertandingan, pemain dapat membuka Nexus, beserta item lain seperti Spacedirt Paint Finish, Hyperspace Animated Decal, Cosmosis Goal Explosion. Pemain yang membeli trek Premium Rocket Pass Season Five akan segera membuka Nexus, dan mereka dapat meningkatkan peringkat untuk membuka bentuk akhir mobil baru tersebut, Nexus SC.

Detail dan konten lengkap untuk Rocket Pass Season Five dibagikan pada Selasa (16/11) atau sebelum pembaruan besar. Starbase Arc juga mendapatkan perubahan, menjadi Starbase Arc: Aftermath setelah invasi, dan akan mencakup versi baru dari lagu Player of Games Season Five oleh GRIMES, dengan detail tambahan yang segera hadir.

Mengutip Dot Esports, Psyonix juga menghadirkan kembali Heatseeker Ricochet Limited Time Mode (LTM), meluncur satu hari pasca pembaruan dirilis pada 18 November 2021, dan menambahkan tiga arena Rocket Labs baru; Barricade, Colosssus, dan Hourglass.

Untuk mempelajari lebih lanjut tentang Rocket League Season 5, serta Season Four Competitive Season Rewards yang bakal dibagikan saat musim baru dimulai, kalian bisa mengunjungi blog Rocket League https://www.rocketleague.com/news/rocket-league-goes-cosmic-in-season-5/

Artikel Tag: Rocket League Season 5, Rocket League, Psyonix, Nexus SC

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/bertema-luar-angkasa-rocket-league-season-5-meluncur-17-november-2021
1219  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini