Tanggapi Kekhawatiran Demensia Di Sepakbola, Bos Chelsea Ingin Perubahan Dalam Latihan

Penulis: A Mahfuda
Sabtu 21 Nov 2020, 16:54 WIB
Frank Lampard

Frank Lampard (Sumber: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Manajer Chelsea, Frank Lampard, mengakui bahwa dia mempertimbangkan untuk membuat perubahan pelatihan untuk mengurangi kekhawatiran yang berkembang baru-baru ini tentang sepakbola dan demensia.

Legenda Inggris, Sir Bobby Charlton, beberapa waktu lalu didiagnosis menderita demensia, sementara Nobby Stiles meninggal dunia bulan lalu setelah berjuang melawan penyakit tersebut.

Penelitian terbaru menunjukkan bahwa pemain lebih mungkin terkena demensia di kemudian hari sebagai akibat dari menyundul bola, namun klub-klub hingga saat ini belum diperintahkan untuk melakukan perubahan terkait kekhawatiran tersebut.

Frank Lampard sangat prihatin dengan masalah ini dan mengungkapkan bahwa dia mungkin secara pribadi akan melakukan beberapa penyesuaian pada model latihannya di Chelsea untuk memastikan keamanan para pemainnya.

“Aturan harus lebih kuat untuk memastikan kami tidak membuat anak-anak yang lebih kecil menyundul bola jika mereka tak perlu melakukannya. Dalam permainan di level pengembangan, itu lebih dari mungkin," kata Lampard, pada Kamis (19/11) kemarin, dikutip dari Goal Internasional.

“Kita harus mulai dengan sepakbola remaja. Ketika anak-anak berkembang, kita dapat mengontrol tingkat latihan. Apa pun yang dapat kami lakukan untuk membuat segalanya lebih aman, harus kami lakukan.”

"Saya pikir kita bisa memperbaiki piramida-nya. Saya pasti mempertimbangkannya dalam hal bagaimana kami berlatih di sini karena keseriusan masalahnya.”

“Di tingkat profesional, peningkatan kecil sangat berharga dan kami perlu memastikan bahwa kami bekerja di bawah pedoman yang sama dan saling percaya. Saat ini, belum ada pedoman.”

Artikel Tag: Frank Lampard, Chelsea

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/tanggapi-kekhawatiran-demensia-di-sepakbola-bos-chelsea-ingin-perubahan-dalam-latihan
848  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini