Loftus-Cheek Ingin Bangkit dari Cedera Punggung Jangka Panjangnya

Penulis: A Mahfuda
Minggu 05 Mei 2019, 06:26 WIB
Loftus-Cheek Ingin Bangkit dari Cedera Punggung Jangka Panjangnya

Ruben Loftus-Cheek (Sumber: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Gelandang Chelsea, Ruben Loftus-Cheek, berjanji bakal menjadi lebih kuat, lebih bugar dan lebih cepat selama dia mengatasi cedera punggung jangka panjangnya.

Loftus-Cheek berada di tengah lapangan dalam hasil imbang 1-1 Chelsea dengan Eintracht Frankfurt pada leg pertama semifinal Liga Europa, Jumat (3/5) dini hari WIB.

Ia berulang kali menusuk pertahanan tim tuan rumah dan memberikan bantuan untuk gol krusial Pedro yang menjadi penyama kedudukan bagi tim The Blues.

Namun, pemain berusia 23 tahun itu kembali harus berurusan dengan penyakit punggungnya musim ini, masalah yang sudah terjadi selama bertahun-tahun dan telah menghambat perkembangannya.

Pelatih kepala Chelsea, Maurizio Sarri, juga telah mengakui bahwa masalah punggung berkelanjutan Loftus-Cheek adalah penyebab mengapa ia jarang memainkannya musim ini.

Akan tetapi sekarang, pemain internasional Inggris itu yakin dirinya sudah siap untuk menempatkan masalah tersebut sebagai masa lalunya.

“Ini sangat bagus, saya telah bekerja keras. Saya tak merasakan (sakit) di punggung saya untuk sementara waktu, jadi itu adalah pertanda yang sangat bagus dan saya berharap bisa memulai dari situ,” tutur Loftus-Cheek.

“Saya hanya bisa menjadi lebih kuat, lebih bugar dan lebih cepat. Jadi bagi saya, saya hanya perlu menundukkan kepala, terus bekerja keras, menjaga sikap positif. Semoga cederanya sudah tenang dan saya bisa bermain secara teratur,” tutup gelandang asal Inggris itu.

Artikel Tag: Ruben Loftus-Cheek, Maurizio Sarri, Chelsea, premier league 2019, Berita Liga Inggris

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/loftus-cheek-ingin-bangkit-dari-cedera-punggung-jangka-panjangnya
819  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini