Karsdorp Akui Semakin Nyetel Main Bareng Abraham di AS Roma

Penulis: Rheza Hendrian
Jumat 01 Apr 2022, 14:33 WIB
Rick Karsdorp mengaku jika dirinya semakin padu bermain bersama Tammy Abraham di AS Roma / via Getty Images

Rick Karsdorp mengaku jika dirinya semakin padu bermain bersama Tammy Abraham di AS Roma / via Getty Images

Ligaolahraga.com -

Berita Serie A: Bek sayap AS Roma yakni Rick Karsdorp, mengatakan jika dirinya memiliki chemistry yang sangat bagus dengan Tammy Abraham musim ini.

Selain Tammy Abraham, nama Rick Karsdorp menjadi pemain yang performanya cukup oke saat AS Roma menggebuk rival sekota mereka yaitu Lazio 3-0 akhir Maret lalu.

Kemenangan itu sangat disyukuri oleh Karsdorp dan bek asal Belanda ini menuntut seluruh pemain Giallorossi untuk bisa menjaga tren positif ini hingga musim ini berakhir.

"Kita harus bisa menjaga momentum tersebut karena ini menjadi salah satu performa terbaik kita sepanjang musim," ucap Karsdorp kepada Sky Sport Italia.

Karsdorp sejauh ini sudah mengemas 7 assists dari 38 laga sepanjang musim dan 4 dari assists tersebut mampu dikonversi oleh Tammy Abraham.

Karsdorp pun mengaku kalau dirinya sudah semakin padu dengan striker asal Inggris tersebut, yang kini menjadi top skor Roma lewat sumbangan 23 gol dari 40 laga.

"Dia adalah penyerang yang spesial," ucap Karsdorp memuji performa Abraham musim ini.

"Saya mampu menyumbangkan empat assists untuknya dan angka tersebut bisa terus naik karena kami berdua kini semakin padu."

Menutup sesi wawancara, Karsdorp bertekad untuk membawa Roma menjuarai Liga Konferensi Eropa musim ini dengan mengalahkan Bodo/Glimt di babak perempat final.

"Kami ingin berusaha sekuat mungkin untuk memenangkan Liga Konferensi Eropa dan kita juga masih punya peluang untuk finish empat besar di Serie A," pungkas eks defender Feyenoord ini.

Artikel Tag: AS Roma, Rick Karsdorp, tammy abraham

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/karsdorp-akui-semakin-nyetel-main-bareng-abraham-di-as-roma
2100  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini