Jesse Lingard Jadi Starter Saat MU Hadapi West Ham di Piala Liga

Penulis: Demos Why
Senin 20 Sep 2021, 10:38 WIB
Winger Manchester United, Jesse Lingard.

Jesse Lingard. (Foto: Matthew Peters/Manchester United )

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengonfirmasi bahwa Jesse Lingard akan tampil sebagai starter saat menghadapi West Ham United di Piala Liga.

Jesse Lingard menunjukkan penampilan yang sangat mengesankan saat Manchester United berhasil menumbangkan West Ham United dengan skor tipis 2-1, Minggu (19/9) malam WIB. Pada penampilan tersebut. Lingard yang tampil sebagai pemain pengganti sukses mencetak gol kemenangan pada menit ke-89. Gol tersebut berawal dari umpan yang diberikan oleh Nemanja Matic kepada Lingard yang melakukan tusukan di sisi kanan pertahanan The Hammers. Lingard lantas melepaskan tembakan melengkung yang mengarah ke sisi kiri atas gawang Lukasz Fabianski.

Sesaat setelah laga usai, Ole Gunnar Solskjaer lantas memberikan pujian bagi penampilan apik Lingard. Bukan hanya itu, sang manajer juga memberikan jaminan bagi sang pemain untuk tampil sebagai starter saat menjamu West Ham di Old Trafford pada lanjutan pertandingan putaran ketiga Piala Liga Inggris, Kamis (23/9) dini hari WIB, terlebih Ole juga akan melakukan beberapa perubahan dalam komposisi pemain yang akan diturunkan.

"Jesse sudah sangat jelas menunjukkan sikap bahwa dia ingin memperjuangkan posisinya serta menjadi bagian Man United yang saat ini tengah menunjukkan performa luar biasa," ujar Solskjaer dilansir dari Goal International.

"Saya tidak bisa berbicara mewakili Jesse sekarang, tetapi dia benar-benar berkontribusi. Dia akan bermain sebagai starter pada hari Rabu karena saya akan membuat beberapa perubahan," pungkasnya.

Artikel Tag: Jesse Lingard, Manchester United, West Ham United, Ole Gunnar Solskjaer, Piala Liga Inggris, Carabao Cup

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jesse-lingard-jadi-starter-saat-mu-hadapi-west-ham-di-piala-liga
1088  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini