De Gea: Cristiano Ronaldo Sudah Buktikan Bisa Beri Dampak Pada MU

Penulis: Demos Why
Selasa 14 Sep 2021, 07:32 WIB
Penyerang Manchester United, Cristiano Ronaldo.

Cristiano Ronaldo. (Foto: Ash Donelon/Manchester United)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepakbola: Kiper Manchester United, David De Gea, memberikan komentar terkait penampilan perdana Cristiano Ronaldo bersama skuat The Red Devils pada akhir pekan lalu. De Gea menilai Ronaldo telah membuktikan dirinya mampu memberikan dampak besar bagi MU.

Pada akhir pekan lalu, Cristiano Ronaldo telah melakoni debut keduanya di Manchester United. Pada saat menjamu Newcastle United di Old Trafford, Sabtu (11/9) malam WIB, CR7 yang tampil sebagai starter sukses menunjukkan penampilan yang sangat mengesankan dengan mencetak dua gol sekaligus membantu timnya meraih kemenangan dengan skor 4-1.

Menanggapi penampilan apik yang ditunjukkan oleh Ronaldo di laga tersebut, David De Gea memberikan pujian. Kiper asal Spanyol itu mengklaim pemain berusia 36 tahun itu berhasil membuktikan bahwa dia masih mampu memberikan dampak besar meski usianya tak lagi muda.

"Selalu menyenangkan memiliki Cristiano di sini," ujar De Gea seperti dilansir dari laman resmi Man United.

"Dia sudah menunjukkan pada hari pertama di Old Trafford dampak apa yang bisa dia berikan dengan mencetak dua gol. Dua gol yang sangat penting bagi kami."

"Anda tahu kualitasnya dan pengalaman Cristiano benar-benar luar biasa. Itu bagus bagi kami, terlebih dia sudah menjadi legenda di klub ini."

"Sangat menyenangkan dia bersedia untuk kembali dan itu memiliki arti yang sangat besar bagi kami," pungkasnya.

Pada pertandingan selanjutnya, Man United akan tandang ke markas Young Boys pada matchday pertama Liga Champions, Selasa (14/9) malam WIB. Pada pertandingan ini kemungkinan besar Ronaldo akan kembali menjadi andalan di lini depan MU.

Artikel Tag: Cristiano Ronaldo, Manchester United, David De Gea

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/de-gea-cristiano-ronaldo-sudah-buktikan-bisa-beri-dampak-pada-mu
3669  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini