Berita Liga Inggris: Data Dan Fakta Jelang Laga Brighton & Hove vs Manchester City (12 Agu 2017)

Penulis: Hanif Rusli
Sabtu 12 Agu 2017, 18:57 WIB
Berita Liga Inggris: Data Dan Fakta Jelang Laga Brighton & Hove vs Manchester City (12 Agu 2017)

Sergio Aguero (Manchester City)

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Liga Inggris: Berikut ini adalah data dan fakta jelang pertandingan antara Brighton & Hove vs Manchester City di Falmer Stadium (Brighton) pada pekan ke-1 Liga Primer Inggris, hari Sabtu, 12 Agustus 2017 pukul 23.30 WIB.

  • Ini akan menjadi pertemuan kompetitif pertama antara kedua klub sejak duel di ajang Piala Liga pada September 2008. Pertandingan berakhir 2-2 dengan Brighton memenangi adu penalti 5-3 di stadion lama mereka, Withdean Stadium. Striker Brighton saat ini Glenn Murray mencetak gol dalam laga ini, sementara Vincent Kompany menjadi starter untuk tim tamu.

  • Pertemuan terakhir di kompetisi liga antara Brighton dan Man City adalah ketika Brighton memenangi laga kandang dengan skor 2-1 pada 1 April 1989, di divisi dua Inggris.

  • Brighton hanya mampu memenangi satu dari lima partai liga pembuka terakhir mereka (seri 1, kalah 3).

  • Satu-satunya musim divisi utama lainnya di mana Brighton memulai dengan kemenangan adalah musim 1980-81, ketika mereka menekuk Wolves 2-0 di kandang.

  • Manchester City memenangi setiap dari enam partai Liga Primer pembuka terakhir mereka, periode terbaik di EPL saat ini.

  • Partai kandang terakhir Brighton di divisi utama adalah kekalahan 0-1 dari Manchester City pada 7 Mei 1983.

  • Brighton mencatat 21 ‘clean sheet’ di Championshiop musim lalu, terbanyak di antara tim lainnya.

  • Anthony Knockaert terlibat langsung dalam lebih banyak gol di liga daripada gelandang lainnya di Championship 2016-17, dengan 15 gol dan delapan assist.

  • Sergio Aguero mencetak lima gol dalam enam partai Liga Primer pembuka untuk Manchester City.

  • Brighton akan menjadi tim ke-31 yang Sergio Aguero hadapi di kompetisi Liga Primer. Striker Argentina tersebut telah menjebol 29 dari 30 klub lainnya yang dia hadapi, hanya gagal menjebol gawang Bolton Wanderers.

  • Aguero mencetak gol dalam enam partai tandang terakhirnya di Liga Primer. Reor di EPL adalah 9 partai tandang oleh Robin Van Persie pada 2011.

  • Gabriel Jesus mencetak tujuh gol dan memberikan empat assist dalam delapan partai Liga Primer sebagai starter untuk Man City.

  • Pelatih Man City Pep Guardiola memenangi setiap dari tujuh partai liga pembuka terakhirnya, terakhir kali kalah pada 2008.

  • Raheem Sterling merupakan satu-satunya pemain Manchester City yang mencapai dobel digit untuk gol dan assist di semua kompetisi pada musim 2016-17 (10 gol, 15 assist).

  • Gelandang baru Brighton Pascall Gross menciptakan peluang gol terbanyak di Bundesliga Jerman musim lalu (98) saat membela FC Ingolstadt 04.

Artikel Tag: brighton & hove, Manchester City, EPL, Liga Primer, Sepak Bola

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-inggris-data-dan-fakta-jelang-laga-brighton-hove-vs-manchester-city-12-agu-2017
863  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini