Amartha Hangtuah Akan Segera Ganti Pemain Asing

Penulis: Viggo Tristan
Selasa 21 Jan 2020, 07:15 WIB
Amartha Hangtuah Akan Segera Ganti Pemain Asing

Amartha Hangtuah memastikan diri akan segera mengganti pemain asing.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket Indonesia : Amartha Hangtuah memastikan diri akan mengganti pemain asing mereka untuk Seri 3 Jakarta mendatang. Tim yang khas dengan warna ungu ini akan melakukan evaluasi terlebih dahulu sebelum menentukan siapa nama yang akan dilengserkan.

Performa Hangtuah di musim 2020 ini memang tergolong kurang memuaskan. Sudah dua seri berjalan di Semarang dan Bandung, tetapi Hangtuah masih terpuruk di dasar klasemen dengan rekor 1 kali menang dari 5 laga yang sudah dilakoni. Hal ini kemudian membuat manajemen kecewa dan ingin melakukan pembenahan sebelum terlambat. Salah satu langkah pembenahan yang dianggap paling masuk akal saat ini adalah dengan mengganti pemain asing.

Hangtuah sendiri memiliki tiga nama pemain asing yang performanya memang kurang begitu konsisten. Tiga pemain asing yang dimaksud adalah Charles Jackson Jr, Darnell Martin Jr, dan LaQuavious Cotton. Menurut aturan tertulis dari pihak IBL, setiap tim hanya diperbolehkan mengganti pemain asingnya sebanyak dua kali dalam satu musim penuh. Dengan aturan tersebut, manajemen tim akan melakukan evaluasi mendalam agar tidak salah mengambil keputusan untuk kedua kalinya.

“Saya pastikan kami akan ganti pemain asing. Soal siapa yang diganti, itu masih kami bicarakan. Kami juga tidak boleh gegabah,jatah ganti pemain asing kan hanya dua kali. Jadi harus tepat, sektor mana yang harus diperkuat. Setelah seri Bandung kan ada jeda satu minggu. Itu jadi waktu kami mengevaluasi,” ucap pelatih kepala Hangtuah, Herry Prayogo.

Artikel Tag: IBL, basket, Amartha Hangtuah

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/amartha-hangtuah-akan-segera-ganti-pemain-asing
1221  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini