Thiago Agustin Tirante Buyarkan Mimpi Joao Fonseca Di Santiago

Penulis: Dian Megane
Rabu 28 Feb 2024, 09:10 WIB
Thiago Agustin Tirante Kandaskan Mimpi Joao Fonseca Di Santiago

Thiago Agustin Tirante [image: Chile Open]

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Tidak lama setelah debut di peringkat 100 besar, Thiago Agustin Tirante menandai kesempatan tersebut dengan sebuah kemenangan di Chile Open, Santiago musim 2024.

Petenis berkebangsaan Argentina mengalahkan petenis belia Brazil, Joao Fonseca dengan 7-5, 7-6 di babak pertama Chile Open yang menjadi kemenangan keduanya di turnamen ATP musim 2024 setelah awal bulan ini ia mengklaim kemenangan di Cordoba Open.

Setelah kehilangan servis sebanyak satu kali di pertengahan pertandingan sampai set kedua, Agustin Tirante memunahkan usaha petenis berusia 17 tahun, Fonseca untuk memenangkan set kedua pada kedudukan 5-3 dan petenis peringkat 100 dunia akhirnya memenangkan pertandingan dengan dua set langsung setelah bermain lebih dari 2 jam.

Petenis berusia 22 tahun merupakan salah satu dari delapan petenis putra Argentina yang berada di peringkat 100 besar, menjadikan Argentina sebagai salah satu negara dengan petenis paling banyak yang menghuni peringkat tersebut sejak Februari 2022. Hanya AS (12) dan Perancis (10) yang memiliki lebih banyak petenis putra di peringkat 100 besar.

Sementara itu, Fonseca mengincar untuk bisa melanjutkan kembali perjalanan penuh mimpi seperti yang ia lakukan di Rio de Janeiro pekan lalu dengan lolos ke perempatfinal. Tetapi langkahnya langsung terhenti di laga pembuka Chile Open.

Tugas selanjutnya bagi Agustin Tirante adalah laga babak kedua Chile Open melawan petenis berkebangsaan Perancis, Corentin Moutet yang berhasil menumbangkan petenis unggulan ketujuh, Roberto Carballes Baena dengan 6-3, 5-7, 6-2.

Di aksi lain, petenis berkebangsaan Argentina, Juan Manuel Cerundolo berjuang habis-habisan demi menumbangkan petenis unggulan kelima, Yannick Hanfmann dengan 3-6, 6-3, 7-5 dan melaju ke babak kedua untuk bertanding melawan rekan senegaranya, Facundo Bagnis atau petenis berkebangsaan Italia, Luciano Darderi.

Petenis unggulan kedelapan, Jaume Munar bernasib lebih mujur setelah ia mampu mengandaskan rekan senegaranya, Bernabe Zapata Miralles dengan hasil meyakinkan 6-4, 6-1.

Petenis berkebangsaan Spanyol, Munar mengkonversi lima dari enam peluang break point yang ia ciptakan dan memenangkan 74 persen poin dari servis pertamanya.

Di babak kedua, Munar akan berhadapan dengan rekan senegaranya, Albert Ramos Vinolas yang membungkam petenis berkebangsaan Bolivia, Hugo Dellien dengan 6-3, 6-2.

Sementara di laga yang mempertemukan dua petenis tuan rumah, Tomas Barrios Vera menyisihkan Cristian Garin dengan 7-6, 7-5 dan membukukan laga lain melawan rekan senegaranya yang lain sekaligus petenis unggulan keempat, Alejandro Tabilo.

Artikel Tag: Tenis, Chile Open, Thiago Agustin Tirante, Joao Fonseca

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/thiago-agustin-tirante-buyarkan-mimpi-joao-fonseca-di-santiago
325  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini