Novak Djokovic Tak Buang Banyak Waktu Di Laga Pembuka Paris

Penulis: Dian Megane
Kamis 02 Nov 2023, 05:47 WIB
Awali Turnamen Di Paris, Novak Djokovic Tak Buang Banyak Waktu

Novak Djokovic

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis berkebangsaan Serbia, Novak Djokovic semakin mengukuhkan peluang untuk mengakhiri musim 2023 sebagai petenis peringkat 1 dunia setelah ia mengawali Paris Masters pekan ini.

Petenis peringkat 1 dunia tidak membuang banyak waktu ketika membantai petenis berkebangsaan Argentina, Tomas Martin Etcheverry dengan 6-3, 6-2 di babak kedua Paris Masters.

“Saya merasa senang,” ungkap Djokovic. “Saya pikir saya bermain dengan baik di poin-poin krusial. Menembakkan pukulan ekstra dan membuatnya merasa tidak nyaman. Saya pikir saya mengubah posisi di lapangan dan tidak memberinya permainan yang sama. Saya pikir hal itu memberi saya peluang break di set pertama. Saya servis dengan naik turun. Di beberapa bagian pertandingan servisnya benar-benar apik, tetapi di bagian lain, servisnya kehilangan ritme.”

“Tetapi saya pikir cukup normal sedikit berkarat setelah tidak melakoni pertandingan resmi untuk waktu yang cukup lama. Tetapi kemenangan dua set langsung melawan petenis yang telah banyak berkembang adalah hal yang positif.”

Di hadapan para penonton, petenis yang telah mengoleksi 24 gelar Grand Slam tampil dengan penuh kontrol melawan Martin Etcheverry.

Petenis berusia 36 tahun menembakkan bola dengan akurat dari area baseline dan membuat Martin Etcheverry berlarian dari satu sudut ke sudut lain. Ia mematahkan servis petenis berkebangsaan Argentina sebanyak tiga kali dan hanya melakukan sembilan unforced error pada laga yang bertahan selama 1 jam 23 menit. Berkat kemenangan tersebut, petenis yang telah mengantongi 96 gelar kini mencatatkan 46-9 di turnamen hard-court dalam ruangan musim ini.

Pekan ini, petenis unggulan pertama mengincar gelar Masters ke-40 dalam kariernya dan selanjutnya akan bertemu Tallon Griekspoor di babak ketiga Paris Masters setelah petenis berkebangsaan Belanda mengaramkan petenis berkebangsaan Spanyol, Alejandro Davidovich Fokina dengan 6-2, 6-2.

Pekan ini, petenis peringkat 1 dunia melakoni turnamen pertama sejak melakoni Davis Cup pada September lalu.

“Orang-orang di sekitar saya selalu membicarakan tentang bahaya tidak bermain selama berpekan-pekan dan saya mewaspadainya,” tutur Djokovic yang berkompetisi untuk kali pertama dalam enam pekan terakhir.

“Saya merasa gugup ketika memasuki pertandingan meskipun saya telah sangat berpengalaman. Tetapi anda membutuhkan waktu agar mesin itu terus berjalan dan memukul bola dengan apik, itu hal yang mulai terjadi di akhir set pertama dan itu luar biasa.”

Artikel Tag: Tenis, paris masters, Novak Djokovic, Tomas Martin Etcheverry

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/novak-djokovic-tak-buang-banyak-waktu-di-laga-pembuka-paris
656  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini