Kerja Keras Andrey Rublev Hasilkan Satu Tiket Final St. Petersburg Open

Lolos ke final St. Petersburg Open, Andrey Rublev incar gelar keempat pada musim 2020
Berita Tenis: Andrey Rublev mengklaim kemenangan penting dalam usaha terkualifikasi di ATP Finals untuk kali pertama dalam kariernya usai menumbangkan Denis Shapovalov dengan 4-6, 6-3, 6-4 di semifinal St. Petersburg Open.
Petenis tuan rumah mengamankan lima dari enam break point yang ia hadapi setelah kecolongan set pertama untuk kali kedua di St. Petersburg Open musim ini, setelah di babak kedua ia juga tertinggal satu set melawan Ugo Humbert.
Berkat kemenangan atas petenis berkebangsaan Kanada, Shapovalov, petenis yang musim ini telah mengantongi tiga gelar menembus posisi kedelapan dalam klasemen sementara ATP Finals dengan mengantongi 3.229 poin.
“Pertandingan itu seperti tidak nyata, dalam opini saya,”aku Rublev. “Level permainannya sangat tinggi dari kedua sisi. Kami berdua layak untuk menang. Denis unggul dan ia mendapatkan peluang break point di set kedua, jadi, semuanya bisa saja berakhir dua set baginya. Satu atau dua poin saja yang menentukan pertandingan kali ini dan dewi fortuna berpihak kepada saya.”
Di ATP Finals musim ini yang akan digelar pada 15 – 22 November mendatang di London, hanya tersisa dua tempat setelah Novak Djokovic, Rafael Nadal, Dominic Thiem, Stefanos Tsitsipas, Daniil Medvedev, dan Alexander Zverev telah memastikan diri menjadi petenis yang akan berlaga di turnamen akhir musim.
Petenis peringkat 10 dunia mendapatkan 120 poin dengan melenggang ke final keempat pada musim ini (3-0). Sementara Shapovalov tetap berada di posisi ke-12 dengan 2.830 poin, 350 poin di belakang Diego Schwartzman yang berada di posisi kesembilan.
Berkat kemenangan di semifinal St. Petersburg Open musim ini, petenis berusia 22 tahun menyamakan kedudukan dalam head to head melawan Shapovalov dengan 2-2.
“Saya pikir, itu turnamen yang mengagumkan. Saya melakoni tiga pertandingan apik dan kekalahan kadang-kadang terjadi,” aku Shapovalov.
“Saya mengawali pertandingan dengan baik dan Andrey berada dalam kondisi prima, ia layak untuk menang. Itu pertempuran yang sengit. Saya senang datang dan bermain di St. Petersburg. Saya ingin kembali ke sini musim depan.”
Rublev akan berusaha memenangkan gelar kedua dari turnamen yang digelar di rumahnya sendiri –setelah musim lalu ia menjadi juara di Moskow – sekaligus gelar keempat pada musim ini – setelah menjadi juara di Doha, Adelaide, dan Hamburg. Ia kini berada di posisi kedua sebagai petenis yang mengantongi kemenangan terbanyak pada musim 2020 dengan 33 kemenangan setelah Djokovic yang musim ini mengantongi 37 kemenangan.
Artikel Tag: Tenis, St. Petersburg Open, ATP Finals, Andrey Rublev, Denis Shapovalov
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/kerja-keras-andrey-rublev-hasilkan-satu-tiket-final-st-petersburg-open
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini