Jelena Ostapenko Amankan Tiket Babak 16 Besar Di Roma

Penulis: Dian Megane
Senin 15 Mei 2023, 15:04 WIB
Jelena Ostapenko Pulangkan Barbora Krejcikova Dari Roma

Jelena Ostapenko

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Jelena Ostapenko pantang menyerah demi mengatasi petenis unggulan kesepuluh, Barbora Krejcikova dengan 7-6, 6-0 dan lolos ke babak 16 besar Italian Open di Roma musim 2023.

Dari kedudukan 1-1, 30/0, petenis berkebangsaan Latvia kehilangan 16 poin setelah ia tidak mampu menghentikan unforced error yang mengalir dari raketnya.

Menolak menyerah, dari kedudukan 1-5, petenis unggulan ke-20 mulai menciptakan serangkaian winner dan menyambar lima game secara beruntun sehingga ia unggul dengan 6-5. Dalam perjalanan memenangkan sejumlah game tersebut, ia memenangkan 20 dari 27 poin dan tidak menghadapi game point.

Dari kedudukan 6-6 di set pertama dan tertinggal dengan 0/2 di babak tiebreak, petenis berkebangsaan Latvia memenangkan 28 dari 31 poin selanjutnya, sehingga ia berhasil memenangkan set pertama dan membuka set kedua dengan keunggulan 5-0, 15/0.

Ostapenko memenangkan babak tiebreak dengan salah satu dari empat ace yang ia ciptakan di pertandingan tersebut. Ia lalu hanya kehilangan tiga poin di lima game pertama set kedua.

Meskipun petenis berkebangsaan Ceko, Krejickova memperlihatkan kegigihan dengan menciptakan peluang break point di game terakhir pertandingan tersebut, ia tidak mampu memanfaatkannya.

Juara French Open musim 2017 menyelesaikan pertandingan dengan menghasilkan 21 winner dan melakukan 18 unforced error. Berbanding terbalik dengan hal tersebut, juara French Open musim 2021, Krejcikova hanya menghasilkan sembilan winner dan melakukan 23 unforced error.

Kemenangan tersebut menempatkan petenis unggulan ke-20 di babak keempat Italian Open untuk kali keempat dalam kariernya. Selain itu, ia semakin unggul dalam head to head melawan Krejcikova dengan 4-2.

“Di awal, ia bermain dengan baik. Saya tidak benar-benar memainkan permainan saya dan saya sedikit kesulitan. Pada akhirnya, saya bermain dengan apik dan saya tidak memberinya banyak peluang untuk berkembang. Itu penting ketika anda tidak memainkan permainan terbaik anda,” ungkap Ostapenko.

Ostapenko juga memegang keunggulan 4-2 dalam head to head melawan petenis yang menjadi lawannya di babak keempat Italian Open, yakni petenis unggulan kedelapan, Daria Kasatkina.

Kasatkina yang pernah lolos ke semifinal di Roma, kembali ke babak keempat setelah berjuang habis-habisan untuk menyelesaikan salah satu pertandingan putri terpanjang pada musim ini. Ia membutuhkan 3 jam 19 menit untuk mengalahkan petenis berkebangsaan Austria, Julia Grabher dengan 7-5, 4-6, 7-6.

“Kasatkina adalah petenis yang handal, tetapi saya harus selalu memainkan permainan saya melawannya dan lebih fokus dengan diri saya sendiri. Jika saya bermain seperti yang saya lakukan di set kedua, saya harap saya bisa membawa energi itu dan level permainan itu,” tukas Kasatkina.

Artikel Tag: Tenis, Italian Open, Jelena Ostapenko, Barbora Krejcikova, Daria Kasatkina

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/jelena-ostapenko-amankan-tiket-babak-16-besar-di-roma
702  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini