Hasil French Open: Cori Gauff Jejakkan Kaki Di Semifinal Grand Slam Pertama

Penulis: Dian Megane
Rabu 01 Jun 2022, 09:34 WIB
Cori Gauff siap bersaing demi satu tempat di final French Open

Cori Gauff

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Pada laga yang mempertemukan dua petenis AS, Cori Gauff berhasil memetik kemenangan yang mengantarkannya ke semifinal Grand Slam untuk kali pertama dalam kariernya.

Petenis unggulan ke-18 membutuhkan waktu 90 menit untuk menumbangkan rekan senegaranya, Sloane Stephens dengan 7-5, 6-2 di perempatfinal French Open musim 2022. Dengan kemenangan tersebut, ia membalaskan kekalahan dua set langsung ketika berhadapan dengan juara US Open musim 2017 di US Open musim lalu.

Sampai saat ini, petenis berusia 18 tahun belum kehilangan satu set pun di French Open dan belum disudutkan untuk bermain lebih dari 1 jam 30 menit di kelima pertandingan yang telah ia lakoni.

“Penting bahwa anda memiliki harapan tinggi bagi diri anda sendiri, tetapi di waktu yang sama, penting untuk menghadapi kenyataan dan saya pikir itulah tempat saya berada,” ungkap Gauff.

“Saya berada dalam kenyataan di mana saya menikmati momen ini dan menikmati situasi ini.”

Stephens tiba di French Open dengan mengantongi 0-4 di turnamen clay-court musim ini, tetapi seperti yang telah ia lakukan di sepanjang kariernya, ia menaikkan level permainan di Grand Slam, terutama di Roland Garros, Paris.

Perempatfinal musim ini menjadi perempatfinal ketiga Stephens di French Open dan ia mengantongi 32 kemenangan di Grand Slam tersebut, jumlah kemenangan tertinggi yang ia torehkan dibandingkan di Grand Slam lain.

Namun, petenis berusia 18 tahun memiliki catatan impresif tersendiri di turnamen prestisius tersebut. Dengan kembali ke perempatfinal French Open setelah musim lalu ia juga lolos ke babak tersebut, ia menjadi petenis putri pertama yang lolos ke perempatfinal Grand Slam lebih dari satu kali sebelum berusia 19 tahun sejak Nicole Vaidisova musim 2007.

“Saya merasa musim lalu saya seperti mencari garis finish dan kini saya tidak mencari apapun kecuali bola yang ada di hadapan saya,” seru Gauff yang mengkonversi enam dari 10 peluang break point yang ia ciptakan, sementara Stephens mengkonversi tiga dari sembilan peluang break point yang ia ciptakan.

Selanjutnya, Gauff akan berhadapan dengan petenis yang juga melenggang ke semifinal Grand Slam untuk kali pertama, Martina Trevisan.

Pada pertemuan mereka sebelumnya, petenis berkebangsaan Italia, Trevisan menundukkan petenis AS di babak kedua French Open dua musim lalu dalam perjalanan menuju perempatfinal sebagai seorang qualifier.

“Saya ingat pertandingan itu dengan jelas,” aku Gauff. “Saya pikir saya melakukan pelanggaran ganda hingga mencapai dua digit. Saya tidak akan melakukannya lagi kali ini. Dan juga, ia petenis yang lihai bermain di clay-court, petenis kidal yang lihai. Saya pikir kami berdua bermain tenis dengan bebas dan saya pikir itu akan menjadi pertandingan yang impresif.”

Artikel Tag: Tenis, French Open, Cori Gauff, Sloane Stephens, Martina Trevisan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/hasil-french-open-cori-gauff-jejakkan-kaki-di-semifinal-grand-slam-pertama
1123  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini