Caroline Garcia Tak Hadapi Banyak Drama Di Laga Pembuka Monterrey

Penulis: Dian Megane
Rabu 01 Mar 2023, 21:30 WIB
Caroline Garcia Terhindar Dari Drama Di Laga Pembuka Monterrey

Caroline Garcia

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis berkebangsaan Perancis, Caroline Garcia berhasil membukukan satu tempat di babak kedua Monterrey Open musim 2023 berkat kemenangan dua set langsung.

Petenis peringkat 5 dunia mengukuhkan statusnya sebagai petenis yang difavoritkan untuk memenangkan Monterrey Open setelah ia mengklaim kemenangan 6-3, 6-4 atas petenis berkebangsaan Slovenia, Kaja Juvan.

Sementara mereka mengawali set pertama dengan cukup imbang setelah mereka mempertahankan tiga service game pertama masing-masing, petenis unggulan pertama menyambar tiga game terakhir demi memenangkan set tersebut.

Petenis peringkat 132 dunia, Juvan lalu berusaha mempertahankan service gamenya sendiri di set kedua, tetapi ia menemukan dirinya tertinggal dari Garcia di momen-momen terakhir.

Berdiri di antara Garcia dan satu tempat di perempatinal Monterrey Open adalah Nuria Parrizas Diaz setelah petenis berkebangsaan Spanyol membungkam petenis berkebangsaan Cina, Wang XiYu dengan 7-6, 2-6, 6-4 dalam waktu 2 jam 47 menit.

Di aksi lain, petenis unggulan keenam, Katerina Siniakova secara mengejutkan kalah dari Kamilla Rakhimova yang mengamankan satu peluang match point di set ketiga dalam perjalanan memetik kemenangan 7-6, 2-6, 7-6 dalam waktu 2 jam 49 menit.

Petenis berkebangsaan Ceko, Siniakova mengawali pertandingan dengan cukup baik setelah ia mematahkan servis pertama Rakhimova yang langsung membalasnya sebelum unggul dengan 4-1. Tetapi ia menyia-nyiakan keunggulan tersebut setelah petenis unggulan keenam mampu menyamakan kedudukan dan memaksakan babak tiebreak. Meski begitu, ia akhirnya menemukan jalan di babak tiebreak dan mengklaim kemenangan dengan mengkonversi set point ketiga.

Siniakova lalu menyesuaikan permainan hingga ia mampu merebut set kedua, hanya untuk menemukan dirinya kembali menghadapi kendala di set penentu.

Di set penentu, kedua petenis kembali bertarung sengit dan lagi-lagi harus menghadapi babak tiebreak yang kembali dimenangkan Rakhimova. Di babak kedua, ia akan menghadapi petenis berkebangsaan Belgia, Ysaline Bonaventure.

Sementara petenis berkebangsaan Italia, Camila Giorgi tidak mampu mempertahankan kemenangan beruntun di Meksiko dan kalah di babak pertama Monterrey Open dari petenis berkebangsaan Rumania, Elena Gabriela Ruse dengan 6-4, 7-5.

Setelah memenangkan gelar Merida Open pekan lalu, Giorgi tiba di Monterrey sebagai salah satu pusat perhatian, tetapi ia malah langsung tersingkir dari babak pertama. Di babak kedua, Gabriela Ruse akan bertemu petenis berkebangsaan Belgia, Elise Mertens yang menyisihkan Diana Shnaider dengan 6-0, 6-4.

Artikel Tag: Tenis, Monterrey Open, Caroline Garcia

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/caroline-garcia-tak-hadapi-banyak-drama-di-laga-pembuka-monterrey
725  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini