Berita Tenis: Johanna Konta Mundur dari Hong Kong Open

Penulis: Dian Megane
Kamis 13 Okt 2016, 23:01 WIB
Berita Tenis: Johanna Konta Mundur dari Hong Kong Open

Johanna Konta lebih mementingkan kesehatannya dan memutuskan mundur dari Hong Kong Open

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Berita Tenis: Petenis yang baru saja mencicipi peringkat 9 dunia, Johanna Konta diragukan mengikuti WTA Finals di Singapura jelang akhir musim ini setelah mundur dari Prudential Hong Kong Tennis Open akibat cedera, Kamis (13/10).

Petenis berkebangsaan Inggris, yang memasuki jajaran 10 besar untuk pertama kalinya setelah mencapai final turnamen China Open di Beijing, dijadwalkan akan bertanding melawan petenis asal China, Wang Qiang di Centre Court.

Akan tetapi, ia memutuskan mengundurkan diri dari pertandingan babak kedua tersebut tidak lama sebelum pertandingan dimulai akibat keram pada perutnya.

Saat ini, Konta berada di posisi kesembilan dalam daftar pemain yang mengincar tiket menuju Singapura, tetapi posisinya bisa terancam oleh beberapa petenis lain yang posisinya tidak jauh darinya, di mana sebagian besar dari mereka masih berlaga di turnamen Asia yang berlangsung pekan ini.

“Tentu saja ini bukanlah cara yang ideal untuk menyelesaikan sebuah turnamen. Tidak ada niat untuk mundur ketika anda memutuskan datang ke sini untuk bertanding,” ujar petenis berusia 25 tahun tersebut.

“Saya benar-benar menikmati waktu saya bertanding di Hong Kong dan saya sangat ingin bisa bertahan selama mungkin pekan ini,” lanjut Konta.

“Kenyataanya, saya tidak bisa berada di sini selama yang saya inginkan, tetapi saya harus lebih memperhatikan kondisi tubuh saya terlebih dulu. Jadi saya harus memastikan bahwa saya membuat keputusan yang tepat untuk kesehatan saya dan hanya bisa berharap tahun depan saya bisa kembali ke sini dan mampu menyelesaikannya dalam satu pekan penuh.”

Konta melaju ke babak kedua dengan cukup meyakinkan setelah mengalahkan rekan senegaranya, Naomi Broady, pada Senin (10/10) dengan hasil 6-2, 6-2.

Artikel Tag: Tenis, Hong Kong Tennis Open, China Open, johanna konta, Naomi broady

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/berita-tenis-johanna-konta-mundur-dari-hong-kong-open
1452  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini