Ashleigh Barty Refleksi Musim 2021 Jelang Persiapan Pra-musim

Penulis: Dian Megane
Minggu 05 Des 2021, 11:01 WIB
Ashleigh Barty bangga dengan musim 2021 dan persiapkan diri jelang pra-musim

Ashleigh Barty

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis peringkat 1 dunia, Ashleigh Barty merefleksi musim 2021 ketika ia mempersiapkan diri untuk musim selanjutnya dan jadwal pra-musim yang cukup berat di depannya.

Musim 2021 menjadi musim yang sukses lain bagi petenis berkebangsaan Australia yang mengakhiri musim ini sebagai petenis peringkat 1 dunia untuk kali ketiga secara beruntun. Musim ini, ia juga mengklaim gelar Grand Slam kedua dalam kariernya di Wimbledon dan memenangkan medali perunggu Olimpiade Tokyo nomor ganda campuran serta mengklaim gelar lain di Melbourne (Yarra Valley Classic), Miami, Stuttgart, dan Cincinnati.

Sebagai hasil dari kerja kerasnya, petenis berkebangsaan Australia memenangkan penghargaan Queensland Athlete of the Year. Kepada Tennis Australia, ia membicarakan tentang memenangkan penghargaan tersebut dan persiapan pra-musim.

“Sungguh suatu kehormatan memenangkan Ashley Cooper Medal,” ungkap Barty yang mengalahkan Karolina Pliskova di final Wimbledon musim 2021.

“Saya atlet Queensland yang merasa bangga, jadi, diakui negara bagian saya selalu menjadi hal istimewa. Sungguh menyenangkan menghabiskan waktu di rumah setelah musim yang cukup panjang.”

“Saya merasa beristirahat dengan baik sampai latihan pra-musim dimulai beberapa pekan lalu. Saya telah berlatih setiap hari, tetapi tetap menghabiskan waktu yang berkualitas bersama keluarga dan teman. Saya bekerja keras di atas dan luar lapangan, melakukan semua hal memungkinkan agar saya bisa siap untuk Januari mendatang. Beberapa pekan pertama pra-musim selalu berat secara fisik.”

Mencapai begitu banyak hal pada musim ini, petenis berkebangsaan Australia pastinya merasa bangga dengan musim 2021 yang telah ia lalui karena ia bertekad untuk memenangkan lebih banyak gelar Grand Slam di musim 2022 yang kompetitif.

Terlepas dari statusnya, petenis peringkat 1 dunia selalu berusaha untuk memperlihatkan kualitas diri yang positif dan menantikan untuk berkompetisi dengan baik di musim mendatang.

“Saya bangga bahwa saya bisa menyelesaikan musim ini dengan menghuni peringkat 1 dunia, terutama setelah musim yang menantang dan tidak terduga,” tambah Barty.

“Berada jauh dari rumah untuk waktu yang cukup panjang benar-benar berat bukan hanya untuk saya, tetapi seluruh tim saya. Semua orang berkorban yang sangat saya syukuri. Kami memasuki musim 2021 dengan mengetahui bahwa itu akan menjadi petualangan dan memang itu yang terjadi, saya tidak ingin menggantinya.”

“Menjadi petenis peringkat 1 dunia adalah sesuatu yang saya banggakan, tetapi peringkat saya tidak mengubah diri saya. Saya berusaha dan menjadi individu yang baik dan melakukan hal yang tepat, terlepas peringkat di sebelah nama saya.”

Artikel Tag: Tenis, wimbledon, Ashleigh barty

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/ashleigh-barty-refleksi-musim-2021-jelang-persiapan-pra-musim
657  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini