Marquez Sudah Mulai Beberkan Rival Terberatnya di MotoGP 2020

Penulis: Abdi Ardiansyah
Jumat 08 Nov 2019, 05:58 WIB
Marquez Sudah Mulai Beberkan Rival Terberatnya di MotoGP 2020

Marc Marquez

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Meskipun musim 2019 belum berakhir, sang juara dunia MotoGP bertahan, Marc Marquez sudah membeberkan nama-nama rivalnya di musim depan

Pada balapan sebelumnya di MotoGP Malaysia, Marc Marquez harus rela hanya mengisi podium kedua. Pencapaian itu sebenarnya terbilang baik karena ia harus mengawali balapan dari urutan ke-11. Sementara itu keunggulan telak dipegang oleh Maverick Vinales. Rider tim Yamaha itu menyelesaikan balapan di urutan paling depan dengan keunggulan 3 detik atas Marc Marquez.  

Marquez sekarang telah menjadi juara dunia MotoGP dengan koleksi poin terbanyak dalam satu musim kompetisi berkat tambahan 20 poin yang dia dapat di balapan Sepang. Tak hanya itu, pebalap asal Spanyol tersebut juga mencatatkan namanya sebagai pebalap dengan raihan podium paling banyak dalam satu musim kompetisi yakni 17 kali. Konsistensi luar biasa yang ditunjukkan Marquez pada MotoGP 2019 tak ayal memunculkan pertanyaan mengenai siapa pebalap yang sanggup mengimbangi atau bahkan mengalahkan dia.

Beberapa nama pebalap seperti Fabio Quartararo dan Maverick Vinales pun diprediksi bajal menjadi rival berat Marc Marquez pada kejuaraan dunia MotoGP 2020. Marquez tampaknya memiliki pendapat sendiri mengenai siapa yang bakal jadi rival beratnya dalam perburuan meraih gelar juara dunia pada musim depan.

"Jika melihat aspek kecepatan, sepertinya Yamaha akan menjadi pesaing utama. Sebab, mereka tampil cukup bagus pada paruh kedua musim ini," ujar Marquez, dikutip Bolasport.com dari Speedweek.

"Namun, jika berbicara soal konsistensi, Andrea (Dovizioso) adalah yang lawan terberat," kata Marquez lagi.

Para pebalap Yamaha memang kerap memberi ancaman kepada Marquez pada beberapan balapan MotoGP 2019. Jika Quartararo sempat menyulitkan Marquez pada MotoGP Thailand dan MotoGP Jepang, Vinales justru menjadi momok pebalap yang identik dengan nomor 93 itu pada MotoGP Australia dan MotoGP Malaysia.

Kendati demikian, Marquez mengaku lebih mewaspadai konsistensi Dovizioso dibandingkan kemajuan yang ditunjukkan dua rider Yamaha tersebut.

"Yamaha memang membuat kemajuan, tetapi ujung-ujungnya saya meraup poin lebih banyak dari mereka. Beberapa kali kami mendapat kesulitan dari mereka. Namun, saat sulit pun kami masih bisa menjadi runner-up," ujar Marquez.

"Bagaimanapun, kami semua akan mulai dari nol pada awal musim depan. Jadi, tidak akan ada pebalap favorit. Semuanya setara," kata pengoleksi delapan gelar juara dunia tersebut.

Marc Marquez dan para kompetitornya akan kembali bersaing untuk menjadi yang terbaik pada MotoGP Valencia 2019, akhir pekan depan. Seri balapan pamungkas MotoGP pada musim ini akan berlangsung di MotoGP ValenciaSpanyol, pada 15-17 November mendatang.

Artikel Tag: Marc Marquez, MotoGP 2019, Honda

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/marquez-sudah-mulai-beberkan-rival-terberatnya-di-motogp-2020
6143  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini