Lewis Hamilton Tak Mau Pakai Cara Licik untuk Menangi F1 2021
Berita F1: Lewis Hamilton mengaku enggan memakai cara licik untuk merebut titel juara dunia F1 2021 usai berkaca dari insiden tabrakan Ayrton Senna dan Alain Prost.
Duel sengit perebutan titel juara F1 2021 antara Lewis Hamilton dan Maxx Verstappen masih terus berlangsung. Verstappen saat ini memimpin klasemen pebalap dengan 287,5 poin, lalu diikuti Hamilton di peringkat kedua dengan 275,5 poin. Pebalap asal Belanda itu pun diunggulkan untuk meraih gelar juara dunia dengan lima seri balapan yang tersisa musim ini.
Sepanjang F1 2021 bergulir, Hamilton maupun Verstappen telah mengalami insiden tabrakan sebanyak dua kali, yakni di seri GP Inggris dan GP Italia.
Akibat dua kejadian tersebut, bos Mercedes, Toto Wolff menyinggung soal persaingan antara Ayrton Senna dan Alain Prost pada 1989 dan 1990 lalu untuk menentukan titel juara.
Lewis Hamilton lantas memberikan tangapan mengenai statement yang diungkapkan Wolff. Pebalap asal Inggris itu mengaku enggan untuk menjadi juara dunia dengan cara licik. Ia pun meyakini kemampuan, tekad yang besar, serta kerja sama tim adalah kunci sukses untuk meraih gelar juara.
“Kami tidak pernah memenangkan kejuaraan dengan cara seperti itu. Saya tidak pernah memenangkan kejuaraan dengan cara itu, dan kami tidak akan pernah menginginkannya," kata Hamilton dilansir dari Motorsport.
“Saya di sini untuk menang dengan cara yang benar, dan itu melalui keterampilan, tekad, dan kerja keras semata," jelasnya.
Hamilton kemudian menyebut kejuaraan F1 2021 sebagai musim paling menarik untuk memenangkan gelar. Pasalnya, ia harus bekerja keras untuk mengalahkan Verstappen.
"Berkerja keras sepanjang tahun dan musim ini paling menarik sejak beberapa tahun terakhir," ucap Hamilton.
Artikel Tag: Lewis Hamilton, Mercedes, F1 2021
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/lewis-hamilton-tak-mau-pakai-cara-licik-untuk-menangi-f1-2021
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini