Tumbangkan DWG KIA, T1 Rebut Tiket ke Worlds 2022

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Selasa 23 Agu 2022, 22:00 WIB
Tumbangkan DWG KIA, T1 Rebut Tiket ke Worlds 2022

T1 via Twitter/Esports.id

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: T1 melaju ke grand final playoff LCK Summer Split 2022 setelah mengalahkan DWG KIA via skor 3-2 di semifinal pada Minggu (21/8). Hasil itu memastikan Faker cs lolos ke kejuaraan dunia League of Legends tahun ini Worlds 2022.

Partai semifinal berjalan tidak mudah bagi T1. Tiket menuju Worlds 2022 hampir lepas dari genggamannya ketika DWG KIA menang comeback di game ketiga dan keempat sehingga seri best-off-five (BO5) ini berlanjut hingga ke game penentuan.

Game kelima pun menjadi bentrokan yang menguras tenaga kedua tim, karena mereka telah menghabiskan waktu nyaris dua kali lipat ketimbang game sebelumnya. Dalam pertarungan selama 42 menit ini, DWG KIA sejatinya sangat merepotkan T1.

Beruntung, sang kampiun MSI 2017 mampu bertahan dan mengambil alih game kelima. Dibandingkan game pertama dan kedua, kali ini mereka sukses mengais kemenangan dengan cara yang berbeda lewat mengubah komposisi draft.

Mengutip Esports ID, selanjutnya di partai puncak playoff LCK Summer Split 2022, T1 akan menghadapi Gen.G pada Minggu (28/8). Apabila menjadi juara LCK Summer Split tahun ini dengan mengalahkan Gen.G, maka tim asuhan Polt itu akan lolos sebagai tim perwakilan utama Korea Selatan untuk kali ketiga sepanjang sejarah League of Legends.

Sedangkan andai kalah dari Gen.G di grand final, maka T1 tetap akan bisa tampil pada babak penyisihan grup Worlds 2022 berkat perolehan Championship poin yang dimiliki oleh mereka.

Artikel Tag: T1, DWG KIA, Worlds 2022

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/tumbangkan-dwg-kia-t1-rebut-tiket-ke-worlds-2022
911  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini