Florida Mutineers Resmi Perkenalkan Roster untuk CDL Musim 2023

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Selasa 20 Sep 2022, 22:00 WIB
Florida Mutineers Resmi Perkenalkan Roster untuk CDL Musim 2023

Roster Florida Mutineers untuk musim CDL 2023 via Tangkapan Layar Florida Mutineers

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: Florida Mutineers resmi memperkenalkan roster untuk Call of Duty League (CDL) musim 2023 melalui pengumuman di akun media sosialnya pada Senin (19/9). Waralaba membangun tim di sekitar MajorManiak, dengan tambahan dua rekrutan pemain Challengers dan membawa pulang satu mantan pemainnya.

Mutineers mengumumkan bahwa MajorManiak, yang datang pada akhir musim Vanguard, akan kembali menjadi bagian tim bersama Havok. Duo ini bergabung dengan pemain Challengers, Carson "Brack" Newberry dan Javier "Vikul" Milagro.

Havok sekali lagi akan membuat Florida Mutineers "tim sangat menakutkan". Menghabiskan mayoritas musim Vanguard di salah satu tim Challengers teratas sebelum hengkang untuk menjadi starter Minnesota RØKKR, sebelum itu ia lebih dari setahun memperkuat Mutineers selama musim Modern Warfare dan Cold War.

Untuk Brack, ini akan menjadi kesempatan nyata pertamanya di CDL sejak bergabung dengan 10 pemain Toronto Ultra pada 2019. Sejak itu, dia telah bermain untuk berbagai tim Challengers dan baru-baru ini "naik daun" karena menjuarai Call of Duty Final Challengers pada 2022 di Iron Blood Gaming.

Lalu Vikul, yang berasal dari Spanyol, telah membela tim Challengers Eropa berbeda dan menghabiskan enam bulan terakhir di Amerika Utara bersama tim akademi Toronto Ultra. Sebelum satu tim dengan Brack, Vikul memghadapinya saat Final Challengers yang mana akademi Toronto Ultra finis sebagai runner-up.

Mengutip Dot Esports, kedua finalis Challengers itu kini akan bekerjasama dengan talenta Call of Duty veteran di Florida Mutineers untuk musim CDL 2023.

Artikel Tag: Florida Mutineers, Call of Duty League 2023, Havok, MajorManiak

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/florida-mutineers-resmi-perkenalkan-roster-untuk-cdl-musim-2023
675  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini