Alter Ego Celeste Datangkan RedKoh Sebagai Pelatih Baru

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Rabu 24 Agu 2022, 04:00 WIB
Alter Ego Celeste Resmi Hadirkan RedKoh Sebagai Pelatih Baru

RedKoh via RevivaL TV

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: Alter Ego Celeste telah memiliki pelatih baru menjelang partisipasi di VCT 2022: Game Changers APAC Elite. Mantan pelatih TSM X North America yaitu Danial "RedKoh" Hakim, resmi mengambil alih kursi pelatih tim VALORANT ladies Indonesia itu yang sudah lama kosong sepeninggal Sleepy.

Sebelum menekuni karier pelatih dan baru saja meninggalkan tim ladies TSM X, RedKoh adalah mantan pemain aktif VALORANT yang pernah membela organisasi Louvre Singapore. Selama delapan bulan menukangi TSM X, ia mempersembahkan hasil finis kedua di VCT Game Changers NA Series 2 yang menjadi pencapaian terbesarnya.

Sementara saat berstatus pemain di Louvre, pemilik nama asli Danial Hakim Koh tersebut meraih prestasi tempat kedua di turnamen komunitas TEC Showdown setelah tumbang dari Paper Rex.

"Mulai hari ini, saya tidak lagi bersama TSM. Terima kasih untuk perjalanan yang luar biasa. Saya memulai ini dengan tujuan membantu sekelompok individu mencapai puncak tertinggi mereka di esports," tulis RedKoh di akun Twit Longer miliknya pada Minggu (21/8) perihal perpisahannya dengan TSM dikutip dari RevivaL TV.

"Kami mendapatkan banyak podium dengan saya di sini. Terima kasih banyak kepada para gadis terutama karena telah mempercayai saya selama saya di sini. Saya menikmati setiap momen yang ada bersama mereka dan saya sangar bersemangat untuk yang ada di depan," tambahnya.

Mengutip RevivaL TV, dengan adanya peresmian ini pelatih asal Singapura tersebut akan memandu langsung roster Alter Ego Celeste, untuk mengarungi pertandingan VCT 2022: Game Changers APAC Elite yang dimulai pada Oktober 2022.

"Sekarang untuk berita menarik, saya akan melatih Alter Ego Celeste untuk mendapatkan tempat di Champions Berlin mereka dan siapa tahu, hal-hal keren bisa terjadi setelah itu!!." Cuit RedKoh.

Artikel Tag: Alter Ego Celeste, TSM X, RedKoh, VCT 2022: Game Changers APAC Elite

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/alter-ego-celeste-datangkan-redkoh-sebagai-pelatih-baru
1012  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini