Wojciech Szczesny Tak Sabar Sambut Kepulangan Paul Pogba

Penulis: Rei Darius
Sabtu 04 Jun 2022, 08:00 WIB
Paul Pogba

Paul Pogba dinanti Wojciech Szczesny di Juventus (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Kiper Juventus, Wojciech Szczesny, masih menganggap Paul Pogba sebagai salah satu pemain terbaik di dunia, jelang kepulangannya ke klub raksasa Turin di musim panas ini.

Sang gelandang timnas Prancis dipastikan akan meninggalkan Manchester United pada tanggal 30 Juni mendatang setelah kontraknya tidak diperpanjang.

Pogba sekali lagi gagal untuk memenuhi ekspektasi di Old Trafford, seperti pada periode pertamanya. Meskipun berhasil meraih trofi Liga Europa, namun dia tidak pernah mempersembahkan trofi kepada United sejak tahun 2017 silam.

Banyak yang menganggap bahwa Paul Pogba adalah pembelian gagal untuk Si Setan Merah, sebab dia didatangkan dengan memecahkan rekor transfer dunia. Namun, kepada The Sun, Wojciech Szczesny masih melihatnya sebagai salah satu pemain terhebat di dunia.

"Ya, tentu adalah seorang pemain top. Mungkin selama beberapa tahun terakhir, konsistensi dalam permainannya dan juga cedera tidak membantunya di United. Namun, ketika dia bugar, dia masih merupakan salah satu yang terbaik di dunia," kata Szczesny.

Kiper timnas Polandia itu juga mengaku tidak sabar untuk segera bersua dengan sang gelandang berusia 29 tahun di Juventus.

"Saya akan sangat gembira untuk melihat itu terjadi. Dia tampil brilian pada periode sebelumnya di Juventus, jadi dia akan menjadi tambahan yang luar biasa untuk skuat," lanjut Szczesny.

"Dia adalah seorang pemain dengan kaliber yang bagus dan pengalaman hebat. Dia juga punya kenangan indah di Turin."

Szczesny dan Pogba tidak pernah menjadi rekan setim di Juve, lantaran eks kiper Arsenal itu tiba di musim panas tahun 2017, setahun setelah sang gelandang hengkang ke Manchester United.

Artikel Tag: Paul Pogba, Wojciech Szczesny, Juventus, Manchester United

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/wojciech-szczesny-tak-sabar-sambut-kepulangan-paul-pogba
1123  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini