Wayne Rooney: Lionel Messi Akan Membawa Dampak Besar di Inter Miami & MLS

Penulis: Ezi Yulia
Minggu 11 Jun 2023, 03:30 WIB
Lionel Messi

Lionel Messi (Foto: Talk Sport)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Pelatih DC United Wayne Rooney berbicara tentang apa arti memiliki seorang Lionel Messi di MLS menyusul keputusan penyerang Argentina itu untuk bergabung dengan Inter Miami.

Lionel Messi akan menjadi bintang sepak bola Eropa kesekian yang meninggalkan benua tersebut untuk menyeberang ke benua Amerika dan bermain di MLS. Pemain berusia 35 tahun itu telah mengungkapkan bahwa ia akan bergabung dengan Inter Miami setelah kontraknya dengan Paris Saint-Germain berakhir pada 30 Juni. S

alah satu pemain yang telah lebih dulu mengambil jalan seperti yang ditempuh Messi adalah Wayne Rooney. Mantan pemain Manchester United itu meninggalkan Premier League menjelang akhir karirnya untuk bergabung dengan DC United, di mana dia sekarang juga menjadi pelatih.

Rooney menyambut keputusan Messi untuk bermain di MLS dengan senang dan meyakini bahwa sang mega bintang Argentina itu akan memberikan dampak besar baik untuk klubnya maupun liga secara keseluruhan.

“Senang melihat Messi datang ke liga ini. Selama bertahun-tahun, kita telah melihat dampak dari pemain seperti David Beckham dan Zlatan Ibrahimovic," kata Rooney.

“Dia tidak diragukan lagi adalah pemain terhebat sepanjang masa dan baru-baru ini memenangkan Piala Dunia. Dia akan memberikan dampak besar di [Inter] Miami dan MLS. Dia adalah penandatanganan yang hebat dan saya yakin semua orang senang dia ada di sini,” lanjutnya.

Messi akan berada pada situasi yang cukup menantang di Miami di mana tim tersebut saat ini berada di dasar klasemen wilayah Timur. Namun, klub yang berbasis di Florida Selatan itu kemungkinan akan melakukan beberapa perubahan di skuad untuk memastikan mereka membangun tim bertalenta di sekeliling Messi musim panas ini.

Artikel Tag: Lionel Messi, Paris Saint-Germain, Inter Miami, Wayne Rooney

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/wayne-rooney-lionel-messi-akan-membawa-dampak-besar-di-inter-miami-mls
9413  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini