Vidal dan Nainggolan Bisa Bermain Bersama di Inter

Penulis: Uphit Kratos
Minggu 06 Sep 2020, 11:00 WIB
Vidal dan Nainggolan Bisa Bermain Bersama di Inter

Radja Nainggolan/ sempreinter.com

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Mantan pelatih Inter Milan, Corrado Orrico sangat yakin jika Arturo Vidal dan Radja Nainggolan bisa bermain bersama di lini tengah Nerazzurri.

Mantan pelatih Inter Milan, Corrado Orrico sangat yakin jika Arturo Vidal dan Radja Nainggolan bisa bermain berdampingan bersama Nerazzurri. Menurutnya, keduanya merupakan pemain dengan tipe berbeda, dan punya kelebihan di bagiannya masing-masing.

“Vidal, sebagai gelandang serang, bisa melakukan hal-hal yang memuaskan Conte di level kompetitif. Kemudian saya akan menempatkan Nainggolan di depan pertahanan untuk menyerang lawan dengan agresifitasnya,” ujar Corrado.

“Mereka akan menjadi dua gerakan bernilai psikologis sangat tinggi,” pungkasnya dalam sebuah wawancara bersama Sky Sport Italia.

Vidal sendiri dikabarkan sedang dekat dengan Inter Milan. Pemain asal Chile tersebut sudah mengajukan pemutusan kontrak kepada pihak Barcelona, sehingga Nerazzurri bisa mendapatkannya secara gratis di bursa transfer musim ini.

Pihak Vidal dan Inter sudah sepakat dengan durasi kontrak selama 2 tahun, dan opsi perpanjangan hingga satu musim, plus gaji sebesar 6 juta Euro per musim.

Sementara Nainggolan baru saja kembali dari masa peminjamannya bersama Cagliari. Banyak rumor beredar jika pemain asal Belgia tersebut akan didepak Inter. Beberapa indikasi dikabarkan tertarik untuk memboyongnya, termasuk Cagliari, dan Fiorentina.

Namun beberapa spekulasi lainnya meyakini Nainggolan bisa kembali ke dalam tim untuk musim depan, jika Marotta dkk tidak menemukan pembeli yang tepat.

Artikel Tag: Inter Milan, Corrado Orrico, Arturo Vidal, Radja Nainggolan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/vidal-dan-nainggolan-bisa-bermain-bersama-di-inter
8741  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini