Update Pemain Paling Berharga di Dunia, Vinicius Termahal dan Haaland ke-3

Penulis: Febrian Kusuma
Sabtu 08 Jan 2022, 11:00 WIB
Vinicius

Selebrasi Vinicius Junior (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepakbola: CIES Football Observatory kembali memperbarui daftar pemain paling berharga di dunia. Kali ini, mereka menempatkan pemain Real Madrid asal Brasil, Vinicius Junior, sebagai pemain paling mahal di dunia.

Pemain yang kini masih berusia 21 tahun itu memiliki nilai sebesar 166 juta euro atau setara dengan 2,7 triliun rupiah. Nilainya yang cukup fantastis itu masih cukup masuk akal, karena Vinicius Junior memang berhasil menunjukkan penampilan yang luar biasa bersama Real Madrid dalam beberapa musim terakhir. Menurut statistik di laman Transfermarkt, sejauh musim ini dirinya telah membuat 25 penampilan di semua kompetisi dengan mencetak 12 gol dan menyumbang sembilan assists untuk Los Blancos.

Di tempat kedua ada nama pemain muda Manchester City, Phil Foden, yang kini memiliki nilai sebesar 152 juta euro, unggul sepuluh juta euro dari Erling Haaland di urutan ketiga. Dikutip dari laman Inside World Football, CIES Football Observatory selaku penyedia data, menentukan nilai pasar pemain dengan menggunakan algoritma khusus, salah satunya dengan mempertimbangkan usia dan penampilan sang pemain.

Oleh sebab itu, dalam daftar nama yang mereka rilis, mayoritas pemain yang masuk dalam sepuluh besar berusia di bawah 25 tahun. Dalam daftar 20 besar, hanya ada gelandang Manchester United, Bruno Fernandes, yang berusia lebih dari 25 tahun, tepatnya 27 tahun, dan kini ia memiliki nilai pasar sebesar 114 juta euro.

Artikel Tag: Vinicius, CIES Football Observatory

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/update-pemain-paling-berharga-di-dunia-vinicius-termahal-dan-haaland-ke-3
2320  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini