Thomas Meunier Sepakat Gabung Club Brugge di Musim Panas 2023

Aksi Thomas Meunier di Sesi Latihan Borussia Dortmund (Sumber: Hendrik Deckers/Borussia Dortmund via Getty Images)
Berita Liga Jerman: Pemain Borussia Dortmund, Thomas Meunier, semakin dekat untuk bergabung bersama klub masa mudanya, Club Brugge. Pemain internasional Belgia itu pun dilaporkan telah mencapai kesepakatan pribadi dengan klub tersebut.
Menurut laporan dari Ruhr Nachrichten, Thomas Meunier sepakat untuk menandatangani kontrak selama tiga tahun atau hingga 30 Juni 2026 mendatang. Dengan demikian, kepindahan pemain berusia 31 tahun itu hanya tinggal menunggu kesepakatan nilai transfer antara Dortmund dan Club Bruge. Die Borussian sebagai kelub pemilik Munier diklaim ingin melepas sang pemain dengan nilai transfer sebesar lima hingga enam juta euro sebagai bentuk kompensasi atas sisa kontraknya yang masih menyisakan 12 bulan ke depan.
Sementara itu, kabar ini sekaligus menepis beberapa rumor lainnya yang menyebutkan bahwa Thomas Meunier sempat diminati oleh Barcelona, Inter Milan, Juventus, hingga Aston Villa. Pada kenyataannya ia lebih memilih untuk membela Club Brugge di musim depan, yang mana klub berjuluk Blue and Black itu sempat menjadi ‘rumahnya’ pada rentan tahun 2011 hingga 2016 yang lalu.
Meunier adalah pemain yang bergabung bersama Borussia Dortmund dengan status bebas transfer pada musim panas 2020 yang lalu dari PSG. Selama waktunya itu ia telah membuat 75 penampilan di semua kompetisi, dan pada musim lalu ia gagal memberikan dampak nyata di lini belakang yang membuatnya kehilangan tempat di skuat utama Die Borussian.
Artikel Tag: Thomas Meunier, Borussia Dortmund, Club Brugge
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/thomas-meunier-sepakat-gabung-club-brugge-di-musim-panas-2023
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini