Liam Delap: Kontrol Pertandingan Jadi PR Utama Chelsea

Penulis: Fery Andriyansyah
Kamis 01 Jan 2026, 14:30 WIB - 223 views
Striker Chelsea, Liam Delap

Striker Chelsea, Liam Delap. (Foto: Eddie Keogh/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Liam Delap menegaskan bahwa kemampuan mengontrol pertandingan menjadi faktor utama yang harus segera dibenahi Chelsea jika ingin kembali ke jalur kemenangan pada paruh kedua musim. Pernyataan itu disampaikannya usai hasil imbang 2-2 melawan Bournemouth di Stamford Bridge, Rabu (31/12/2025).

Dalam laga Premier League tersebut, Chelsea sempat mengalami babak pertama yang kacau. The Blues kebobolan lebih dulu, namun mampu bangkit dan berbalik unggul melalui penalti Cole Palmer serta gol spektakuler Enzo Fernandez. Sayangnya, keunggulan itu gagal dipertahankan setelah Bournemouth menyamakan skor sebelum turun minum.

Chelsea tak mampu menemukan gol penentu di babak kedua, membuat laga berakhir tanpa pemenang. Liam Delap pun tak menutupi rasa frustrasinya. “Jelas ini mengecewakan. Kami datang ke pertandingan dengan target tiga poin, tapi tidak tercapai,” ujar Delap. “Kami kecewa karena kebobolan dua gol yang ceroboh. Itu tidak cukup baik, tapi sekarang kami hanya bisa mengevaluasi dan memperbaikinya.”

Penyerang berusia 22 tahun itu menyoroti kegagalan Chelsea dalam menjaga kontrol permainan, terutama saat sudah berada dalam posisi unggul. Menurutnya, momen tersebut seharusnya bisa dimaksimalkan untuk mematikan perlawanan lawan.

“Kami sudah menempatkan diri di posisi yang bagus dan harusnya bisa melewati momen itu tanpa kebobolan,” lanjutnya. “Tidak ada yang melakukannya dengan sengaja. Kami berusaha mengontrol permainan, tapi terkadang kami gagal melakukannya.”

Delap menekankan pentingnya ketenangan dan manajemen permainan ketika The Blues memimpin. “Kami harus bisa menjaga kontrol saat unggul, melihat pertandingan sampai selesai, dan mempertahankan keunggulan.”

Chelsea akan berusaha menerapkan pelajaran tersebut saat memasuki tahun 2026 dengan dua laga tandang beruntun. Mereka dijadwalkan menghadapi Manchester City, klub lama Delap, sebelum melakoni derby London Barat melawan Fulham.

“Kami harus terus melangkah. Saya pikir babak kedua tadi cukup positif, tapi kami harus menemukan cara untuk mencetak gol dan menuntaskan pertandingan agar bisa meraih tiga poin,” tutup Delap.

Artikel Tag: Liam Delap, Chelsea, Premier League

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/liam-delap-kontrol-pertandingan-jadi-pr-utama-chelsea
223
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini