Sanjungan Menyentuh Klopp Bagi Mourinho

Penulis: Demos Why
Rabu 19 Des 2018, 09:24 WIB
Sanjungan Menyentuh Klopp Bagi Mourinho

Jose Mourinho dan Jurgen Klopp (Foto: Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, buka suara untuk memberikan komentarnya terkait pemecatan yang diterima Jose Mourinho dari Manchester United. Bagi Klopp, Mourinho tetaplah manajer yang luar biasa lantaran sepanjang kariernya sukses memenangkan banyak gelar.

Kebersamaan Mourinho dan Manchester United akhirnya benar-benar selesai setelah pihak klub memecat sang manajer pada hari Selasa kemarin. Kekalahan 3-1 Mu dari Liverpool dipercaya sebagai puncak kesabaran manajemen klub atas rentetan hasil buruk yang diterima oleh Setan Merah pada musim ini. Pasalnya dari 17 laga yang telah dilakoni di Premier League, 5 diantaranya berakhir dengan kekalahan. Kondisi tersebut membuat United tercecer di posisi keenam dan semakin menjauh dari posisi empat besar.

Kendati demikian, pujian tetap disampaikan oleh Klopp bagi Mourinho. Bagi manajer asal Jerman itu, Mou tetaplah sosok manajer yang luar biasa jika menilik rentetan gelar bergengsi yang pernah diraihnya. Selama 2,5 tahun menukangi MU, Mourinho tercatat sudah mempersembahkan tiga trofi yakni Community Shield, Piala Liga Inggris, dan Liga Europa.

"Dia pribadi yang kompetitif, sangat ambisius. Saya bisa membayangkan beberapa bulan terakhir tak menyenangkan. Tak enak terus menghadapi semua pertanyaan itu," ujar Klopp kepada Sky Sports.

"Tapi, tak ada seorang pun yang bisa menghapus semua piala yang sudah dia menangkan. Saya berharap dia berpikir seperti itu saat dia pergi."

"Dia merupakan manajer yang luar biasa," pungkasnya.

Artikel Tag: Jurgen Klopp, Jose Mourinho, Manchester United

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/sanjungan-menyentuh-klopp-bagi-mourinho
1216  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini