Roy Keane Sarankan Manchester United Lepas David De Gea

Penulis: Demos Why
Selasa 30 Mei 2023, 08:36 WIB
Kiper Manchester United, David De Gea.

David De Gea. (Foto: Simon Stacpoole/Offside)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepakbola: Legenda Manchester United, Roy Keane, menyarankan agar Setan Merah melepas David De Gea pada jendela transfer musim panas tahun ini. Apa alasannya?

David De Gea pada musim ini berhasil meraih penghargaan Golden Glove usai mencatatkan 17 clean sheet di Premier League musim ini. Meski demikian, masa depan De Gea hingga saat ini belum menemui kejelasan di mana kontrak sang pemain akan berakhir pada 30 Juni dan belum menunjukkan tanda-tanda akan memperpanjang masa bakti.

Tak sedikit pihak yang menyarankan agar MU mempertahankan De Gea, namun tak sedikit pula yang meminta MU mempertimbangkan untuk melepas sang penjaga gawang. Salah satunya adalah Roy Keane.

"Manchester United harus memperbaiki lini pertahanan mereka dari tahun lalu karena mereka tampil belum mengesankan," ujar Keane dilansir dari Tribal Football.

"Mereka [para pemain United] semua menepuk punggung De Gea di sana... Saya akan memindahkannya dengan cepat. Dia tidak akan menjadi pilihan saya, dia tidak akan membawa Man United kembali memenangkan trofi, sama sekali tidak."

"Gagasan bahwa para pemain menepuk punggungnya adalah hal yang konyol, itu adalah tugasnya."

"Tidak, Anda tidak akan mempertahankannya sebagai pemain nomor dua. Dia tidak akan menginginkan itu, dia tidak akan bertahan untuk itu."

"Dia telah bermain dengan baik, dia telah memenangkan beberapa penghargaan Pemain Terbaik Tahun Ini - tetapi apa masalahnya? Ini tentang apa yang dicapai oleh tim."

"Saya pikir dia membuat terlalu banyak kesalahan selama bertahun-tahun. Dia mencoba untuk meninggalkan klub beberapa tahun yang lalu dan pergi ke Real Madrid."

Artikel Tag: David De Gea, Manchester United, Roy Keane

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/roy-keane-sarankan-manchester-united-lepas-david-de-gea
3379  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini