Perkuat Lini Pertahanan, Tottenham Incar Bek Tengah RB Leipzig

Penulis: Vina Enza
Minggu 26 Mei 2024, 09:54 WIB
Defender incaran Tottenham

Mohamed Simakan

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Tottenham dikabarkan berminat untuk merekrut defender milik RB Leipzig, Mohamed Simakan untuk memperkuat opsi di lini pertahanan di musim depan dan mereka siap bersaing dengan klub Premier League lainnya, Newcastle United.

Menurut kabar yang dilansir Bild, Tottenham tertarik untuk merekrut bek tengah 24 tahun, Mohamed Simakan dari klub Bundesliga, RB Leipzig. Sang defender bisa dioperasikan sebagai bek tengah dan bek kanan. Keserbabisaannnya akan menjadi bonus tambahan untuk The Lilywhites jika mereka bisa mewujudkan transfer ini. Dia akan membantu mereka untuk lebih kuat di lini belakang dan kedatangannya akan menambah kedalaman yang sangat diperlukan di sektor tersebut.

Spurs telah merekrut Micky van de Ven serta Radu Dragusin namun mereka masih membutuhkan defender yang bisa diandalkan, mereka nampak rapuh secara pertahanan dalam beberapa pekan terakhir. Selain itu mereka juga akan berkompetisi di Liga Europa musim depan dan pemain seperti Cristian Romero dan Van de Van akan dirotasi lebih sering karena jumlah pertandingan yang semakin banyak.

Simakan bisa menjadi starter bersama dengan Dragusin saat dirotasi, pemain 24 tahun tersebut telah menunjukkan kualitasnya di Bundesliga dan ia akan menantikan petualangannya di sepak bola Inggris. Sang defender memiliki klausa rilis sebesar 70 Juta Euro dalam kontraknya dan akan menarik apakah pihak klub akan menjualnya dengan harga yang lebih terjangkau karena nampaknya tidak aka nada klub peminat yang bersedia mengaktifkan klausa rillsnya musim panas nanti.

Artikel Tag: Tottenham, rb leipzig, Mohamed Simakan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/perkuat-lini-pertahanan-tottenham-incar-bek-tengah-rb-leipzig
755  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini