Nathan Bishop, Kiper Ketiga MU yang Gantikan Posisi Lee Grant

Penulis: Demos Why
Jumat 14 Feb 2020, 07:34 WIB
Nathan Bishop, Kiper Ketiga MU yang Gantikan Posisi Lee Grant

Nathan Bishop (Foto: Ash Donelon/Manchester United via Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Raksasa Premier League, Manchester United, mendatangkan Nathan Bishop pada jendela transfer musim dingin yang lalu untuk menggantikan posisi Lee Grant. Bishop nantinya akan menjadi pelatis bagi David De Gea dan Sergio Romero.

Tak banyak yang mengetahui bahwa Manchester United pada jendela transfer musim dingin yang lalu telah mendatangkan Bishop dari Southend United. Pemain berusia 20 tahun sedianya merupakan seorang kiper muda yang akan diplot sebagai pengganti bagi Grant.

Grant sendiri beberapa waktu lalu dibekap cedera cukup serius saat melakukan latihan bersama skuad Man United. Bahkan untuk memulihkan cederanya tersebut, Grant terpaksa melakukan operasi dan diperkirakan baru pulih dalam tiga bulan ke depan.

Pihak Man United sendiri telah mendaftarkan Bishop ke dalam skuad mereka yang akan tampil di Liga Europa. Pasalnya dia merupakan satu-satunya kiper yang tersedia selain kiper muda MU, Matej Kovar.

Saat ini Bishop tengah melakukan pemusatan latihan bersama MU di Marbella, Spanyol. Dalam latihan tersebut, Bishop menggunakan nomor punggung 30 yang diklaim Manchester Evening News sebagai nomor resminya nanti.

Mengomentari kepindahannya ke Man United, Bishop menyebutnya sebagai mimpi yang kini menjadi kenyataan. Bukan hanya itu, Bishop juga memiliki tekad untuk terus berkembang bersama The Red Devils.

"Bergabung ke Manchester United merupakan mimpi yang kini menjadi kenyataan," ujar Bishop dilansir dari Goal.

"Man United memiliki catatan yang bagus dalam upaya mereka mengembangkan bakat kiper-kiper muda dan saya sudah tidka sabar lagi untuk berlatih bersama pelatih guna meningkatkan kemampuan," pungkasnya.

Artikel Tag: Nathan Bishop, Manchester United, lee grant

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/nathan-bishop-kiper-ketiga-mu-yang-gantikan-posisi-lee-grant
5055  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini