Meski Nagelsmann Batal Balik ke Bayern, Thomas Tuchel Tetap Bakal Cabut

Penulis: Febrian Kusuma
Minggu 21 Apr 2024, 06:15 WIB
Thomas Tuchel

Thomas Tuchel (Sumber: Kevin Voigt/GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Thomas Tuchel memastikan bahwa dirinya tetap akan meninggalkan Bayern Munich pada akhir musim 2023/24 mendatang, meski hingga kini Die Bavarian tak kunjung mendapatkan pelatih baru sebagai pengganti dirinya.

Die Bavarian sempat berharap bisa mendatangkan Xabi Alonso sebagai pelatih pengganti Thomas Tuchel, akan tetapi harapan itu harus sirna karena pria asal Spanyol tersebut memilih untuk bertahan menjadi juru taktik Bayer Leverkusen. Target incaran kemudian beralih ke Julian Nagelsmann, dan lagi-lagi Bayern harus gigit jari setelah pada hari Jum’at (19/04) lalu pelatih muda itu memilih untuk memperpanjang kontraknya bersama Timnas Jerman selama dua tahun atau hingga musim panas 2026.

“Saya memiliki kesepakatan dengan klub [untuk mundur] yang telah dikomunikasikan dan sudah ada perjanjiannya,” ucap pelatih Thomas Tuchel, dikutip dari laman 90 Min.

Para petinggi Die Bavarian memutuskan untuk memecat Tuchel karena mereka menganggap bahwa mantan pelatih Chelsea itu gagal mengantarkan Die Bavarian tampil mengesankan dalam dua musim masa kepelatihannya. Pada musim lalu Bayern nyaris gagal menjadi juara Bundesliga, dan pada musim ini mereka benar-benar harus merelakan trofi yang telah dimenangkan setiap musim sejak 2012 itu harus jatuh ke tangan Bayer Leverkusen.

Kini pelatih Brighton & Hove Albion, Roberto De Zerbi, diyakini akan menjadi satu-satunya kandidat pelatih pengganti Tuchel di Bayern Munich pada musim depan.

Artikel Tag: Thomas Tuchel, Bayern Munich

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/meski-nagelsmann-batal-balik-ke-bayern-thomas-tuchel-tetap-bakal-cabut
431  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini