Kalahkan Sporting 3-0, Niko Kovac: Dortmund Layak Menang

Penulis: Ezi Yulia
Rabu 12 Feb 2025, 23:30 WIB
Niko Kovac

Niko Kovac (Foto: bvb.de)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Niko Kovac menyebut kemenangan Borussia Dortmund atas Sporting CP di leg pertama babak play-off Liga Champions pada Selasa (11/2) adalah kemenangan yang layak.

Bermain di depan sekitar 4.500 pendukung yang memadati Estádio José Alvalade pada Selasa malam, Borussia Dortmund maupun Sporting CP sama-sama tidak mampu memecah kebuntuan di babak pertama saat keduanya terlihat ingin bermain aman.

Die Borussen tampil lebih baik di babak kedua dan upaya mereka akhirnya membuahkan hasil dengan Serhou Guirassy, Pascal Gross, dan Karim Adeyemi mencatatkan namanya di papan skor untuk membawa kemenangan 3-0 atas Sporting.

Berbicara usai pertandingan, Niko Kovac memuji penampilan timnya di babak kedua dan menilai bahwa itu adalah kemenangan yang layak bagi Dortmund.

“Ini baru paruh pertama. Tetapi saya harus mengatakan bahwa tim memainkan permainan yang fantastis di babak kedua dan layak untuk menang," kata Kovac kepada Prime. "Anda tidak dapat mengharapkan kami untuk membuat Sporting berada dalam situasi sulit sejak awal, tetapi kami bermain terlalu lambat di babak pertama. Jika Anda meningkatkan tempo pada bola, Anda menciptakan ruang. Tim menciptakan gol-gol dengan indah dan terus melaju hingga akhir pertandingan. Kami menunjukkan kekuatan fisik, mentalitas dan agresi. Kami bertekad untuk mempertahankan clean sheet. Dan sebagai seorang atlet, Anda membutuhkan kemenangan."

Kemenangan ini akan menempatkan mereka di posisi yang bagus jelang leg kedua di Signal Iduna Park pekan depan.

Artikel Tag: Borussia Dortmund, Niko Kovac

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kalahkan-sporting-3-0-niko-kovac-dortmund-layak-menang
494  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini